BANNER KALTARA

Presiden Yakin Kawasan KIPI Jadi Masa Depan Industri Energi Hijau Indonesia

28 Februari 2023 11:33

Presiden Joko Widodo meninjau Kawasan Kalimantan Industrial Park Indonesia (KIPI) di Kabupaten Bulungan, Provinsi Kalimantan Utara, pada Selasa, 28 Februari 2023. Usai peninjauan, Presiden Jokowi menyampaikan bahwa kawasan tersebut merupakan kawasan industri hijau terbesar di dunia yang mampu menjadi masa depan Indonesia dalam pembangunan industri energi hijau _(green energy)_.

“Ini kawasan Industrial Park Indonesia yang semuanya seluas 13 ribu hektare yang nantinya ini dipersiapkan untuk pembangunan industri EV baterai, yang pertama. Yang kedua, untuk pembangunan petrokimia _(petrochemical)_. Kemudian yang ketiga untuk pembangunan industri alumunium. Yang semuanya kita harapkan nanti didukung oleh energi hijau, oleh _renewable energy_, oleh _hydropower_ dari Sungai Mentarang, Sungai Kayan di Kalimantan Utara,” ujar Kepala Negara.

Lebih lanjut, Presiden meyakini bahwa nantinya kawasan tersebut dapat menghasilkan produk-produk hijau yang bersaing. Presiden menilai, hal itu akan menjadi kekuatan bagi kawasan industri hijau tersebut.

“Kita harapkan dengan kekuatan kompetitif seperti itu, energinya hijau, kemudian barang-barang produknya yang dihasilkan juga produk-produk hijau. Inilah yang akan menjadi kekuatan kawasan Industrial Park Indonesia di Kalimantan Utara,” tutur Presiden.

Presiden pun mengatakan bahwa kawasan KIPI mampu menjadi masa depan Indonesia yang dapat menjadi daya tarik bagi industri yang memproduksi produk hijau.

“Masa depan Indonesia ada di sini kalau ini terealisasi dengan baik. Semuanya pasti akan berbondong-bondong ke sini, industri apapun yang berkaitan dengan _green product_ pasti akan menengok ke kawasan ini,” ucap Presiden.

Lebih lanjut, Presiden menuturkan bahwa ia akan terus memonitor progres pembangunan kawasan industri hijau tersebut. Presiden memastikan agar pembangunan kawasan KIPI dapat berjalan sesuai dengan target yang telah ditentukan.

“Progres ini akan saya ikuti terus perkembangannya dari hari ke hari, dari bulan ke bulan, sehingga betul-betul tidak meleset dari _schedule_ yang telah kita tentukan. Saya kira kalau melihat lapangan, kelihatannya saya tadi tanya di lapangan tidak ada masalah. Perizinan semuanya sudah komplet, sudah siap,” tutur Kepala Negara.

Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan tersebut antara lain Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang, dan Bupati Bulungan Syarwani.

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

Bupati Berau Gelar Buka Puasa Ramadhan Bersama

Borneoindotimes.com Kalimantan Timur Berau –  Dalam Rangka Bulan Puasa Ramadhan 1445 H Sri juniarsih Ningsih Bupati Kabupaten Berau Gelar Acara buka puasa Ramadhan bersama Masyarakat yang dilaksanakan di aulah rumah jabatan Senin 1april 2024 yang dihadiri oleh toko pemuda, toko agama , unsur OPD dan Masyarakat. Sebelum acara buka puasa bersama dilaksanakan terlebih dahulu disampaikan…

Read More...

Bunda Literasi Kaltara Ajak Masyarakat Budayakan Membaca

Borneo Indo Times.Com TANJUNG SELOR – Pagi ini Bunda Literasi Kaltara, Hj. Rahmawati Zainal, S.H., membuka acara Bedah Buku dan Peluncuran Buku Anak di Kantor Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kaltara Jl. Rajawali, Senin (23/10) pagi. Dalam sambutannya Hj. Rahmawati mengapresiasi terselenggaranya kegiatan oleh Yayasan Sejarah dan Budaya Kaltara menghadirkan penulis Buku “Menggugat Subversif Bultiken 1964”…

Read More...

Isu Banjir Perbatasan Jadi Pembahasan Prioritas Sosek Malindo

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Isu bencana banjir yang kerap menimpa wilayah perbatasan bakal menjadi salah satu bahasan penting dari usulan yang akan disampaikan pada Forum Sosial Ekonomi Malaysia Indonesia (Sosek Malindo) tahun 2024. Hal ini disampaikan Sekretarsi Badan Pengelola Perbatasan (BPPD) Kaltara, H. Abdul Jalil S, S.Sos, M.AP pada pembahasan Kelompok Kertas Kerja (KK) 3…

Read More...

Membuka acara Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2)

Borneo Indo Times.Com – Tarakan  Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes, membuka acara Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) untuk Kader Pembangunan Manusia (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) di Kota Tarakan, Selasa (20/6/2023). Acara yang dilaksanakan di Lubung Kantor Wali Kota Tarakan ini dihadiri oleh peserta yang merupakan penerima manfaat program PKH. Dengan tema “Semua…

Read More...

Dermaga dan Helipad Dibangun di Kawasan Industri Hijau / KIPI

Borneo Indo Times.com Bulungan – Sejumlah fasilitas telah dibangun di Kawasan Industri Hijau (KIH) / KIPI Tanah Kuning – Mangkupadi di antaranya dermaga (jetty) serta helipad. Hal tersebut tampak pada kunjungan lapangan pemantauan dan pengawasan LKPM (Laporan Kegiatan Penanaman Modal) serta progress KIH yang dipimpin Wakil Bupati (Wabup) Bulungan, Ingkong Ala, SE, M.Si pada Kamis…

Read More...