BANNER KALTARA

PJs Bupati Berau Hadiri Pembukaan Turnamen Bulutangkis

08 November 2024 23:34
671737a6-7e19-4704-9712-8efa27684657

Borneoindotimes.com

Tanjung Redeb- Kegiatan Turnamen Bulutangkis Kabupaten Berau resmi dibuka baru baru ini di Gedung Bulutangkis CB Sport, Jl. Gunung Panjang, Kel. Gunung Panjang, Tanjung Redeb. Acara pembukaan yang berlangsung sejak pukul 20.30 Wita ini turut dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk perwakilan Pj. Bupati Berau, Drs. Warji, serta Kadispora Kab. Berau, H. Amirudin, S.E., M.Si., dan Ketua Koni Kabupaten Berau, Ir. H. Taupan Majid, MM.

Serangkaian acara pembukaan dimulai dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, diikuti dengan pembacaan doa, sambutan oleh ketua panitia, Kadispora, dan Ketua Koni Kabupaten Berau. Acara ini juga mendapat sambutan hangat dari PJ. Bupati Berau yang diwakili oleh Drs. Warji, yang menekankan pentingnya olahraga dalam mempererat kebersamaan dan memajukan prestasi daerah.

Turnamen ini mempertandingkan tiga kategori utama: Beregu Putra Dewasa, Beregu Putri Dewasa, dan Ganda Putra Perorangan Veteran. Kegiatan ini melibatkan 57 klub peserta untuk kategori putra, 17 klub peserta untuk putri, serta 17 klub peserta untuk kategori veteran.

Pada hari pertama, pertandingan dimulai dengan satu partai pertandingan, dengan lebih banyak laga yang dijadwalkan untuk dilaksanakan pada hari-hari berikutnya. Kegiatan ini berlangsung hingga pukul 23.00 Wita dan mendapatkan pengamanan penuh dari personel Polsek setempat, yang dipimpin oleh IPDA Moh. Agus Hidayat. “Selama kegiatan, kami memastikan situasi tetap aman dan tertib untuk kenyamanan para peserta dan penonton,” ujar IPDA Hidayat.

Dengan adanya pengamanan dari Polres Berau diharapkan kegiatan tersebut berjalan aman dan tertib tanpa adanya gangguan.

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

Bulungan Luncurkan Maskot Pilkada 2024

Borneoindotimes.com Kabupaten Bulungan – KPU Kabupaten Bulungan meluncurkan maskot Si Luri, jingle serta tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bulungan tahun 2024 di Lapangan Agathis, Tanjung Selor pada Sabtu (22/6). Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si menyampaikan apresiasi kepada KPU dan berharap adanya jingle dan maskot tersebut dapat menggerakkan masyarakat menggunakan hak pilihnya pada pemungutan suara Pilkada…

Read More...

Pemetaan Potensi dan Kompetensi 2.000 ASN Pemprov Kaltara, Dasar Menuju Penerapan Manajemen Talenta

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR — Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Utara (BKD Kaltara) bersiap melaksanakan benchmarking ke beberapa instansi pusat dan daerah diantaranya Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Provinsi Jawa Barat, dan Provinsi Bali. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pengetahuan dan implementasi dari penerapan sistem merit yang ada di Pemprov. Kalimantan Utara. Sebagai unit Organisasi Perangkat…

Read More...

Aktif Tinjau Turun Lapangan

Borneo Indo Times.com Pj. Walikota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., aktif melakukan peninjauan di beberapa titik TPS3R (Tempat Pengelolaan Sampah Reuse-Reduce-Recycle) di Kota Tarakan pada Rabu (6/3/2024). Peninjauan pagi ini bertujuan untuk memastikan efektivitas dan efisiensi dalam pengelolaan sampah di Kota Tarakan. Dalam peninjauan tersebut, Dr. Bustan, S.E., M.Si., menyoroti berbagai aspek terkait pengelolaan sampah,…

Read More...

Buka Kelas Pemuda Anti Korupsi, Gubernur : Integritas Perlu Dimiliki Setiap Orang

Borneo Indo times.com TARAKAN – Gubernur Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum menghadiri sekaligus membuka Kelas Pemuda dan LSM Anti Korupsi yang diinisiasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia (RI), Jumat (15/9). Bertempat disalah satu ruang meeting hotel di Kota Tarakan, Kelas ini diikuti 80 orang peserta yang berasal dari mahasiswa, pemuda, dan organisasi…

Read More...

Mewakili Gubernur Hadiri Rapat Kementrian Keuangan

Borneoindotimes.com Jakarta – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) diwakili Sekretaris Provinsi Kaltara Dr. H. Suriansyah, M.AP, menghadiri Peluncuran Kolaborasi Pemanfaatan Sistem Data Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (20/6). Peluncuran Regsosek dalam rangka mendukung Visi Indonesia Emas 2045 berdasarkan perencanaan dan penganggaran berbasis data yang valid dan akurat yang berpotensi menghemat…

Read More...