e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

Menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pramuka Ke 62 Tahun 2023

14 Agustus 2023 12:36
Menjadi-Inspektur-Upacara-Peringatan-Hari-Pramuka-Ke-62-Tahun-2023

Borneo Indo Times.Com

Tarakan – Wali Kota Tarakan dr. H. Khairul, M. Kes., menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pramuka Ke 62 Tahun 2023 di Bumi Perkemahan Binalatoeng, Senin (14/8/2023).

Tema utama peringatan Hari Pramuka yang ke-62 tahun adalah ”Dengan Peringatan Hari Pramuka ke-62, Mari Kita Wujudkan Sdm yang Profesional dan Berwawasan Kebangsaan”. Tema ini menunjukkan semangat Gerakan Pramuka untuk meningkatkan sumber daya manusia yang lebih profesional.

Sambutan dari Wali Kota, yang membacakan sambutan dari Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Komjen Pol (Purn) Drs. Budi Waseso, menekankan pentingnya wawasan kebangsaan dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan agar tidak luntur, menanamkan nasionalisme, cinta tanah air dan semangat bela negara, terlebih sekarang akan menghadapi tahun politik. Kiranya persatuan dan kesatuan Gerakan Pramuka harus tetap solid dan menjadi garda terdepan untuk merajut persatuan dan kesatuan.

Meskipun ada keterbatasan jumlah sumber daya manusia di Gerakan Pramuka, terutama para Pembina dan Pelatih Pembina Pramuka, fokus tetap diberikan pada peningkatan jumlah dan kualitas mereka. Kwartir Nasional pun memberi perhatian pada kualitas Gugus Depan Pramuka dan mengajak seluruh tingkatan untuk membantu peningkatan kualitas Gugus Depan di wilayah masing-masing.

Di akhir sambutannya, Wali Kota menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang turut serta dalam mengembangkan Gerakan Pramuka. Upacara peringatan dihadiri oleh sejumlah kepala organisasi perangkat daerah Pemkot Tarakan, serta para pengurus dari berbagai tingkatan Gerakan Pramuka di kota Tarakan.

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

Pj Walikota Tarakan Penggunakan Hak Pilih

Borneoindotimes.com TARAKAN – Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., beserta istri Meisa Ruslina, S.E., gunakan hak pilih pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilu Anggota DPRD Tarakan Daerah Pemilihan 1 Tarakan Tengah di TPS 37 Kelurahan Pamusian pada Sabtu (13/7/2024). Dalam kesempatan ini, Pj. Wali Kota berharap agar pelaksanaan PSU dapat berjalan lancar dan…

Read More...

Gubernur Himbau Perusahaan Tingkatkan Keselamatan Kerja

Borneo Indo Times.com MALINAU – Sebanyak 15 perusahaan mendapatkan penghargaan Zero Accident Award 2024. Penghargaan diberikan langsung oleh Gubernur Kaltara, Dr (HC) H Zainal A Paliwang, SH, M.Hum pada apel Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional di Lapangan Apel PT. Mitrabara Adiperdana, Tbk, Desa Long Loreh, Kabupaten Malinau, Senin (5/2). Penghargaan ini sebagai apresiasi…

Read More...

DPRD Kaltara Tinjau Ruangan Pelayanan RSUD dr H Yusuf SK

Borneo Indo Times.com Kota Tarakan – Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Utara melakukan Kegiatan monitoring ke RSUD dr. H. Jusuf SK yang dipimpin langsung Wakil Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Utara Bpk Yancong, S.Pi, dan dihadiri Anggota Komisi IV Supaad Hadianto, SE, Dr. H. Syamsuddin Arfah, M.Si, Ir. H. Mohammad Saleh I, ST, Muhammad…

Read More...

PJs Bupati Berau Buka Acara Mini Exfo

Borneoindotimes.com TANJUNG REDEB,BERAU – Dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia), Inspektorat Kabupaten Berau melaksanakan rangkaian kegiatan anti korupsi, salah satunya adalah Mini Expo Pengawasan Internal. Kegiatan ini dipusatkan di Kantor Inspektorat Kabupaten Berau pada Senin (11/11/2024), dan dibuka langsung oleh Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Berau, Sufian Agus. Mini Expo Pengawasan Internal ini melibatkan…

Read More...

Rahmawati Apresiasi Agenda Rutin Pengajian IKKB Tarakan

Borneo Indo Times.com TARAKAN – Apapun yang dikerjakan dengan silahturahmi maka akan membawa kebaikan. Hal ini diutarakan Calon Anggota Legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Dapil Kaltara, Hj. Rahmawati, S.H., saat menghadiri Pengajian Rutin yang dilaksanakan oleh Ikatan Kerukunan Keluarga Berau (IKKB) Kota Tarakan di kediaman Hj Aji Sriwana, Ahad (28/1). Kegiatan ini turut…

Read More...