BANNER

Harapkan Pergub dan Aplikasi e-TJSLP Berikan Dampak Positif Bagi Kinerja Program CSR

22 November 2023 15:37
IMG-20231122-WA0000

Borneo Indo Times.com

TANJUNG SELOR – Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) melalui Biro Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Kaltara menggelar Sosialisasi dan Implementasi Peraturan Gubernur Nomor 11 Tahun 2023 tentang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (TJSLP). Selain itu juga akan sosialisasi penggunaan Aplikasi Transparansi Elektronik TJSLP (E-TJSLP) di Kaltara.

Kegiatan ini dilaksanakan guna mendukung dan meningkatkan pelaksanaan Program CSR di Provinsi Kaltara dan dilaksanakan di beberapa lokasi diantaranya Malinau, Bulungan dan Kota Tarakan yang terdapat beberapa mitra/perusahaan yang beroperasi di wilayah Provinsi Kaltara.

Dalam pelaksanaan Sosialisasi dan Implementasi ini, Kepala Biro Administrasi Pembangunan menyampaikan sejumlah poin penting dari Pergub No. 11 Tahun 2023 tentang TJSLP serta alur penggunaan Aplikasi E-TJSLP.

Kegiatan ini nantinya juga akan dilaksanakan di beberapa wilayah di Provinsi Kalimantan Utara yang Belum disosialisasikan Seperti Nunukan Dan Kabupaten Tana Tidung melalui tim yang bertugas dalam melaksanakan Sosialisasi dan Impelentasi Pergub No. 11 Tahun 2023 serta akan dilanjutkan dengan pembentukan Forum TJSLP menggantikan Forum Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Provinsi Kalimantan Utara periode 2020-2022 yang telah berakhir masa baktinya.

Dengan APBD Kaltara yang relatif kecil, diharapkan perusahaan dapat bersinergi membantu program-program pembangunan Kaltara. Seperti bantuan pendidikan, peningkatan SDM, penanganan stunting. Sehingga akan membawa masyarakat Kaltara untuk Berubah, Maju, dan Sejahtera.

Kepala Biro Administrasi Pembangunan Setda Provinsi Kaltara, H. Sapi’i, ST., M.AP mengatakan bahwa Sosialisasi dan Implementasi Pergub No. 11 Tahun 2023 tentang TJSLP ini merupakan upaya Pemerintah Provinsi Kaltara untuk meningkatkan peran serta Perusahaan dalam pembangunan Provinsi Kaltara.

“Pergub ini mengatur tentang kewajiban Perusahaan untuk melaksanakan TJSLP, serta tata cara pelaporan pelaksanaan TJSLP. Dengan adanya Pergub ini, diharapkan Perusahaan dapat lebih optimal dalam melaksanakan TJSLP, sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat dan lingkungan di Provinsi Kaltara,” ujar Sapi’i.

Sapi’i menambahkan bahwa Aplikasi E-TJSLP merupakan sarana yang disediakan Pemerintah Provinsi Kaltara untuk memudahkan Perusahaan dalam merencanakan, melaksanakan dan melaporkan pelaksanaan TJSLP. Aplikasi ini juga dapat digunakan untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan TJSLP.

“Kami berharap Perusahaan dapat memanfaatkan Aplikasi E-TJSLP ini secara optimal. Sehingga, pelaksanaan TJSLP dapat berjalan lebih efektif dan efisien,”tuntasnya.

Aplikasi E-TJSLP sebagai langkah awal untuk mengoptimalkan perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan proyek/program CSR. Ia menyebutkan adanya aplikasi ini mendapatkan respon positif dari sejumlah perusahaan yang beroperasi di Kaltara. Pasalnya, akan memberikan dampak positif terhadap pelaksanaan Program CSR di lingkungan mereka. 

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1
IMG-20231107-WA0008
IMG-20231024-WA0002
20230912_230527
20230912_230546
Screenshot 2023-09-14 192249
Screenshot 2023-09-14 115634
IMG-20230911-WA0009
IMG-20230911-WA0008
IMG-20230907-WA0008
IMG-20230907-WA0005
IMG-20230907-WA0007
IMG-20230905-WA0011
IMG-20230905-WA0002
IMG-20230905-WA0003
IMG-20230902-WA0004
IMG-20230901-WA0002
IMG-20230830-WA0001
IMG-20230830-WA0002
IMG-20230827-WA0018
IMG-20230827-WA0019
IMG-20230826-WA0001
IMG-20230824-WA0007
IMG-20230823-WA0007
IMG-20230821-WA0003
IMG-20230818-WA0006
0f8dc469-de22-462e-938a-87c13da791c2
IMG-20230815-WA0005
20230814_184350
IMG-20230812-WA0001
IMG-20230810-WA0012
IMG-20230809-WA0018
IMG-20230808-WA0006
IMG-20230806-WA0010
IMG-20230805-WA0002
IMG-20230804-WA0004
IMG-20230803-WA0000
a3198209615742a4947e0b653ed8b584
IMG-20230801-WA0000
IMG-20230728-WA0020
ab534fd9-83b9-4c02-b61a-423b56782ab5
IMG-20230723-WA0000
IMG-20230722-WA0001

TERPOPULER

98 Persen Penduduk Kaltara Tercover Program JKN

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) berhasil menyabet predikat Universal Health Coverage (UHC) atas capaiannya yang telah mendaftarkan 98 persen dari jumlah penduduk Kaltara pada Program Jaminan Kesehatan Nasional ( JKN). Penghargaan ini diberikan kepada Gubernur Kaltara DR. (H.C.). H. Zainal Arifin Paliwang, M.Hum. yang diwakili Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Usman…

Read More...

Bupati Ibrahim Ali Pimpin Ucapara Hari Otonom

Borneo Indo Times.com – Tana Tidung  Upacara Peringatan HUT Otonomi Daerah ke XXVII dan Hari Pendidikan Nasional tahun 2023 serta Halal Bi Halal di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tana Tidung. Acara dilaksanan di Stadion Mini RTH Joesoef Abdullah, Tideng Pale (Selasa, 02/05/2023). Upacara dipimpin langsung oleh Bupati Tana Tidung Ibrahim Ali, dihadiri oleh Ketua DPRD, Dandim…

Read More...

PJs Bupati Malinau Buka Acara Bermazmur

Borneoindotimes.com Malinau – Pjs Bupati Malinau Pollymaart Sijabat, S.KM., M.AP merasa takjub karena dari lima kabupaten/kota di Kalimantan Utara, hanya Malinau yang mampu mengadakan Malinau Bermazmur. “Luar biasa, kita wajib bersyukur kepada Tuhan kita mempunyai pemimpin yang luar biasa,” ucap Pollymaart dalam sambutannya pada pembukaan Malinau Bermazmur yang dilaksanakan di Lapangan Panggung Budaya Padan Liu’…

Read More...

Pj Walikota Tarakan Pelantik Pengurus Kerukunan

Borneoindotimes.com TARAKAN – Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., melantik Pengurus Kerukunan Keluarga Nusa Tenggara Timur (KKNTT) Kota Tarakan untuk periode 2024/2029 pada Minggu, 7 Juli 2024. Acara pelantikan ini dilaksanakan di Gedung Serbaguna Pemkot Tarakan setelah melewati serangkaian proses dan pemilihan anggota pengurus pada 21 April 2024. Pj. Wali Kota dalam sambutannya…

Read More...

Kota Tarakan launching Penyaluran Bantuan Pangan

Borneo Indo Times.com Kota Tarakan – Kalimantan Utara Sekretaris Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Tarakan, Hj. Hadariniah, S.Sos Bersama Penyuluh Sosial Muda, Yuni Ekowati, S.S.T, Menghadiri Launching Penyaluran Bantuan Pangan Pemerintah Tahap I Tahun 2024, balum lama ini, Di Halaman Kantor Kelurahan Karang Balik Kecamatan Tarakan Barat. Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes,…

Read More...