Borneo Indo Times.Com
Bulungan Kalimantan Utara – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si menyempatkan hadir pada sesi kedua Seminar UMKM Scale Up di Ruang Tenguyun Lantai II Kantor Bupati pada Minggu (22/10/2023)
Menghadirkan pembawa acara terkenal dan guru bisnis, H Helmy Yahya, MPA, Ak dan dan Ketua DPC Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Bulungan, dr Maharani Ayu Kusumaningrum yang juga pemilik klinik kecantikan, Ayysthetic Skin and Laser di Tanjung Selor. Bupati berharap kegiatan dapat memberikan ilmu yang bermanfaat bagi para pelaku UMKM Bulungan.
“kesempatan ini, bersejarah sekaligus berkah bagi pelaku UMKM Bulungan, jangan sia-siakan kesempatan emas. Saya juga berterima kasih kepada Bang Helmy Yahya yang telah datang ke Bulungan di tengah kesibukan yang luar biasa,” ujar Bupati.
Sementara Helmy Yahya dalam paparannya menerangkan ada 3 kunci sukses menjadi pengusaha, yaitu kreatif, kerja keras dan pantang menyerah.
Helmy turut berbagi pengalamannya beberapa kali jatuh dari usaha hingga akhirnya bisa sukses seperti sekarang. Pria 60 tahun yang masih enerjik
Dia menyampaikan pentingnya personal branding terbentuk dari sejumlah poin, antara lain prestasi, tingkat pendidikan, penampilan, peristensi, dan integritas.
“Personal Branding tidak boleh palsu atau dikenal dengan istilah fake,” tandasnya.