e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

Pemprov Beri Penghargaan 8 Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Kepada Kabupaten Kota

10 November 2025 07:37
EEC95FAD-FB56-4D36-9D11-242CEE2DAC33-1024x683 (1)

Borneoindotimes.com

TANJUNG SELOR Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Utara (Kaltara) Ingkong Ala, S.E., M.Si menyerahkan Penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten dan Kota Terbaik dalam Penilaian Kinerja Pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Provinsi Kaltara Tahun 2025.

 

Penyerahan penghargaan ini dilakukan oleh Wagub Ingkong dalam acara Pembukaan Benuanta Fest 2K25 yang digelar di Kebun Raya Bundayati Tanjung Selor pada Sabtu (8/11) malam.

 

Mewakili Gubernur Kaltara, Wagub Ingkong mengatakan penyerahan penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi atas upaya daerah dalam mempercepat penurunan angka stunting dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kaltara.

 

“Upaya percepatan penurunan stunting adalah investasi besar untuk masa depan daerah. Pemerintah Provinsi akan terus memperkuat sinergi lintas sektor agar target nasional dapat tercapai,” ucap Wagub.

 

Penilaian kinerja 8 Aksi Konvergensi merupakan agenda evaluasi tahunan yang dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara untuk menilai dan mengukur tingkat akuntabilitas, efektivitas, dan capaian kinerja pemerintah daerah dalam upaya percepatan penurunan stunting.

 

Menurut Wagub, penilaian 8 Aksi Konvergensi ini juga menjadi simbol dukungan penuh Pemprov terhadap pengembangan UMKM, pelestarian budaya, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia sesuai dari tema besar Benuanta Fest 2K25.

 

“Mari kita satukan semangat, kita gali dan kembangkan setiap potensi yang dimiliki daerah ini, dan kita jadikan sebagai energi dalam mempercepat pembangunan Kalimantan Utara menuju masyarakat yang semakin sejahtera, maju, dan berdaya saing,” tegasnya.

 

Wagub Ingkong berharap penghargaan 8 Aksi Konvergensi stunting bisa memacu masyarakat untuk terus mendukung program inovasi dan mampu mengurangi jumlah kasus stunting di Provinsi Kaltara.

 

Dalam upaya mendukung 8 Aksi Konvergensi penurunan stunting tersebut, Pemprov Kaltara juga mengusung kampanye lingkungan bertema “Kurangi Penggunaan Sampah Plastik” sebagai bentuk komitmen dalam menjaga kelestarian alam dan budaya.

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

Kanwil Kemenkumham Kaltara Dibangun Di Bulungan

Borneoindotimes.com Bulungan – Audiensi pembentukan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) berlangsung pada Kamis (20/6) di Kantor Bupati Bulungan. Asisten Administrasi Umum, Adi Irwansyah MS, SH, M.Si mewakili jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulungan turut mengikuti kegiatan yang dirangkai kunjungan lapangan ke lokasi pembangunan kanwil. Selain jajaran Pemkab,…

Read More...

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H 2023 , Walikota Tarakan Lebaran Open House

Borneo Indo Time.com – Tarakan Tarakan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H Lebaran Tahun ini Dapat Dirayakan Oleh Pejabat Maupun Masyarakat , Dengan Menggelar Open House Karna Telah Berahirnya Pandemi Covid-19 , Walikota Tarakan dr Khairul M Kes , Pada Momen Idul Fitri Tahun ini Untuk Menjalin Tali Silatulrahmi dengan Masyarakan Tarakan ,…

Read More...

Sekda Berau Membuka Acara Transpormasi 

Borneoindotimes.com Tanjung Redeb – Pemkab berau Sekretaris Kabupaten Berau, M Said membuka sosialisasi transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial (TPBIS), di Hotel Palmy.baru baru ini Kegiatan yang diprakarsai Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) ini, bertema “Penguatan Budaya Baca dan Literasi Melalui Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial dan Pemanfaatan Dana Desa Untuk Perpustakaan Desa”. Program TPBIS ini…

Read More...

Dinilai Tangguh Dalam Pengembangan Inovasi TTG, Gubernur Kaltara Raih Piagam dan Lencana Abdi Inovasi Desa dari Kemendes PDTT

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), DR (HC) H. Zainal A. Paliwang, M.Hum menerima piagam dan Lencana Abdi Inovasi Desa dari Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) RI. Piagam dan lencana ini disematkan oleh Mendes PDTT, Prof (HC) Dr (HC) Abdul Halim Iskandar, M.Pd kepada Gubernur Kaltara pada Gelar…

Read More...

Bupati wakil Bupati Terpilih Berau dilantik Langsung Oleh Gebernur Kaltim

Borneoindotimes.com Tanjung Redeb, –  Bupati dan Wakil Bupati Berau terpilih periode 2025-2030, Sri Juniarsih Mas dan Gamalis akan resmi dilantik Selasa (15/4/2025). Prosesi pelantikan digelar di Pendopo Odah Etam, Kompleks Kantor Gubernur Kaltim, Jalan Gajah Mada No 1, Samarinda.   Gubernur Kalimantan Timur Rudi Mas’ud dijadwalkan memimpin langsung pelantikan pasangan kepala daerah yang baru tersebut….

Read More...