BANNER KALTARA

Sekda Malinau Pimpin Rapat Ranwal RPJMB Tahun 2025-2029

12 April 2025 03:16
IMG_20250412_104516

Borneoindotimes.com

Malinau, – Sekretaris Daerah Kabupaten Malinau, Dr. Ernes Silvanus, S.Pi., M.M., M.H., memimpin rapat penyempurnaan dokumen Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun Anggaran 2025-2029. Rapat dilaksanakan di ruang Intulun, Kamis (10/4/2025), dan dihadiri oleh sejumlah pimpinan OPD serta jajaran teknis terkait.

Dalam arahannya, Sekda Ernes menyampaikan bahwa masih terdapat beberapa OPD yang belum melengkapi dokumen yang diminta oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Ia menegaskan pentingnya seluruh OPD segera merespon dan menyerahkan dokumen yang dimaksud untuk menghindari masalah di kemudian hari.

“Saya minta agar setiap OPD segera menyerahkan dokumen yang diminta BPK. Kalau memang belum bisa, buat surat pernyataan. Ini penting agar tidak ada yang disalahkan di akhir,” tegas Sekda.

Sekda juga menyoroti proses penyusunan RPJMD dan Renstra OPD yang menurutnya bukan pekerjaan yang mudah karena menuntut visi dan kemampuan berpikir strategis lima tahun ke depan.

“Menyusun RPJMD dan Renstra bukan pekerjaan yang mudah. Kita diuji untuk berpikir lima tahun ke depan. Ini menyangkut bagaimana kita mengimplementasikan visi dan misi kepala daerah dalam bentuk program nyata yang dapat menjawab kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengingatkan bahwa seluruh OPD perlu memperhatikan kesinambungan dan inovasi dalam program yang dirancang. Menurutnya, RPJMD kali ini cukup sederhana karena fokus pada kelanjutan program-program yang sudah ada serta peningkatan kualitas layanan publik.

la juga mengingatkan agar setiap OPD memahami kebutuhan masing-masing dan tidak hanya mengandalkan Bappeda.
“OPD lebih tahu apa yang dibutuhkan di lapangan. Bappeda hanya memfasilitasi dan
mengkoordinasikan. Oleh karena itu, inisiatif dan akurasi dari setiap perangkat daerah sangat menentukan,” imbuhnya.

Menutup arahannya, Sekda menyampaikan bahwa keberhasilan penyusunan RPJMD dan Renstra bukan semata soal dokumen, tapi bagaimana seluruh perencanaan tersebut berujung pada kesejahteraan masyarakat Malinau yang didukung oleh birokrasi yang profesional dan responsif.

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

Gubernur Perkenalkan Kaltara FC, Bakal Jadi Kebanggaan Masyarakat Kaltara

Borneo Indo Times.com TANJUNG SELOR – Pada pelaksanaan acara ramah tamah Hari Jadi Provinsi Kalimantan Utara ke 11, Gubernur Kaltara, Drs H Zainal A Paliwang SH, M.Hum memperkenalkan tim sepak bola Kaltara FC yang berlaga di Liga II, Selasa (24/10) malam. Gubernur mengatakan kehadiran tim sepak bola Kaltara FC diharapkan dapat menjadi sarana untuk mempromosikan…

Read More...

Agus Uriansyah Ketua DPD Partai PERINDO Kabupaten Berau

Borneo Indo Times – Berau , Agus Uriansyah ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Berau Maju Calon Anggota Legislatif Dapil 2 Kecamatan Gunung Tabur , rabu (22/2) Dia mengungkapkan siap Mensukseskan Pemilihan legislatif 2024, Karna Partai Perindo mempunyai idiologi yang luhur, konsisten berjuang bagi kesejahteraan masyarakat melalui kebijakan yang berpihak dan percepatan pendidikan guna mewujudkan Indonesia…

Read More...

PJs Bupati Berau Hadiri Rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda)

Borneoindotimes.com Berau, – Penjabat sementara (Pjs) Bupati Berau, Sufian Agus, hadir beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Berau dan seluruh kepala daerah se-Kalimantan Timur dalam rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Balroom Novotel Hotel di Balikpapan Sekretaris Provinsi Kaltim, Sri Wahyuni, mewakili Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik, membuka acara secara resmi. Dalam sambutannya, Sri menegaskan dukungan…

Read More...

Kaltara Borong 2 Penghargaan Inovasi TTG Nusantara XXV

Borneoindotimmes.com TANJUNG SELOR – Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) memboyong 2 penghargaan dalam ajang bergengsi Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Nusantara XXV Tahun 2024 digelar dari tanggal 14 hingga 17 Juli 2024 di Lombok bertempat di Islamic Center, Mataram, Nusa Tenggara Barat. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kaltara, H. Edy Suharto, S.Sos., MT mengapresiasi atas…

Read More...

Amanah Badan Publik Beri Informasi Transparan, Mudah Diakses dan Akurat

Borneoindotimes.com Bulungan- Komisi Informasi (KI) Provinsi Kalimantan Utara melaksanakan sosialisasi dan bimbingan teknis pengisian kuisioner monitoring dan evaluasi keterbukaan informasi publik pada perangkat daerah di Bulungan di Aula BKPSDM Bulungan di Jl Agathis, Tanjung Selor pada Kamis (4/7). Asisten Administrasi Umum, Adi Irwansyah MS, SH, M.Si mewakili Bupati Bulungan membuka kegiatan yang diikuti para sekretaris…

Read More...