e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

Diskusi Nasional SMSI akan Mengupas Tuntas Media Baru dan UU ITE

27 Oktober 2025 23:52
IMG-20251027-WA0033

Borneoindotimes.com

JAKARTA, –  Diskusi Nasional yang digelar Selasa (28/10), akan mengupas tuntas Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) dan kehadiran media baru, seperti Podcast, dan Youtube. 

“Di sini para pemain media baru akan mendapat pemahaman lengkap bagaimana menghadapi ancaman hukuman yang tercantum dalam UU ITE yang baru, yakni No.1 Tahun 2024,” kata Ketua Umum Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), Senin, 27 Oktober 2025. 

UU ITE terbaru adalah Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2024, merupakan perubahan kedua atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. Di dalamnya terdapat rambu-rambun yang mengatur media berbasis elektronik. 

“Kita, teman-teman jangan sampai terperosok dalam pasal UU ITE. Mari kita pahami bersama-sama secara benar,” kata Firdaus yang kemudian menjelaskan diskusi akan diikuti pengurus SMSI pusat dan provinsi. 

Diskusi yang akan dimoderatori oleh Mohammad Nasir (Dewan Pakar SMSI dan mantan wartawan senior Harian Kompas), berlangsung hybrid, selain mengambil tempat di kantor SMSI Pusat Jalan Veteran, Gambir, Jakarta Pusat. 

Diskusi ini menampilkan narasumber Prof. Dr. Reda Manthovani,S.H., LL.M, Dahlan Dahi, Prof. Dr. Henri Subiakto, SH, M.Si, dan Rudi S. Kamri.  

Prof. Dr. Reda Manthovani, S.H., LL.M adalah Dewan Pembina SMSI. Saat ini ia mengemban amanah sebagai Jaksa Agung Muda Bidang lntelijen (Jamintel) Kejaksaan RI. 

Sebelumnya Reda adalah Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) DKI Jakarta . Ia memulai karirnya dari belajar hukum di Fakultas Hukum Universitas Pancasila (1988-1992). 

Reda Manthovani kemudian melanjutkan jenjang lebih tinggi, strata dua di Perancis, yakni di Faculté de Droit de l’UniversitédAix, Marseille III France, (2001-2002). Gelarnyq menjadi SH, LLM kemudian memperdalam ilmu hukumnya di Fakultas Hukum UI (S3). 

Narasumber berikutnya, Prof. Dr. Drs. Henry Subiakto, S.H., M.Si, Guru Besar Universitas Airlangga Surabaya, Pakar Ilmu Komunikasi Politik, pernah menjadi Wartawan, Ketua Dewas Antara, Staf Ahli Menkominfo Bidang Komunikasi dan Media Massa.

Narasumber lainnya, Dahlan Dahi, Anggota Dewan Pers. Ia adalah Chief Executive Officer (CEO) Tribun Network. Pernah menjadi Pemred Tribun Timur. Ia kini sebagai Ketua Komisi Digital Dewan Pers. 

Narasumber berikutnya Rudi S. Kamri adalah konten kreator terkenal, CEO dan pendiri kanal YouTube Kanal Anak Bangsa TV pada Oktober 2020. Dalam kanal YouTube-nya, dia sering mengangkat berbagai isu hangat di Tanah Air terutama yang bersinggungan dengan politik dan pejabat pemerintah. (*)

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

Usung Konsep Perumahan Modern, Gubernur Sebut Bisnis Properti Cukup Prospektif

Borneo Indo Times.Com TANJUNG SELOR – Bisnis properti di Tanjung Selor, Bulungan semakin berkembang pesat. Tak hanya perumahan bersubsidi yang banyak hadir, sebuah hunian cluster, dengan konsep modern juga mulai merambah di ibukota Provinsi Kaltara ini. Adalah PT. Multi Sumber Alam, anak perusahaan PT Energi Nusa Mandiri (ENM) group yang menghadirkan pusat hunian berkonsep ekslusif, aman…

Read More...

Gubernur Lepas 32 Umat Kristiani Ziarah Ke Yerusalem

Borneoindotimes.com TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara, Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, melepas 32 peserta perjalanan ziarah rohani ke Tanah Suci Yerusalem di Bandara Juwata, Kota Tarakan, Kamis (5/9/24). Pelepasan ini bukanlah yang pertama kalinya bagi Gubernur Zainal A. Paliwang. Sebelumnya, ia telah memberangkatkan jamaah umroh bagi umat Muslim. Kini, giliran umat Kristiani yang…

Read More...

Parade Musik Saur dihadiri Gubernur Zainal Paliwang

Borneo Indo Times.com Tarakan Usai menghadiri undangan berbuka bersama Serikat Pemuda Jawa (SPJ) Kalimantan Utara (Kaltara) di Tanjung Selor, Gubernur Kaltara Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum bertolak ke Tarakan. Selama bulan Ramadan, masyarakat di Kaltara mempunyai cara tersendiri dalam mengekspresikan kegembiraan. Seperti di Tarakan, Sabtu (15/4/2023) malam tadi, Gubernur menghadiri sekaligus melepas secara…

Read More...

Pjs Bupati Berau, Sufian Agus Berpesan Maksimalkan Serapan Anggaran 

Borneoindotimes.com TANJUNG REDEB – Pjs Bupati Berau, Sufian Agus, memberikan peringatan kepada setiap organisasi perangkat daerah (OPD) untuk lebih aktif dalam meningkatkan nilai serapan APBD Berau tahun ini. Menurut Agus, realisasi fisik dan keuangan pada APBD 2024 hingga triwulan IV ini belum sesuai harapan. Idealnya, serapan APBD seharusnya mencapai 60 hingga 75 persen pada triwulan…

Read More...

PDAM Berau Pastikan Proyek Pembangunan Prasarana Intake Jaringan Pipa Transmisi Tepat Waktu.

Borneo Indo Times.com Tanjung Redeb – Perusahan Daerah Air Minum Batiwakkal Kabupaten Berau Membutukan Anggaran Dana Tambahan 63 Milyar untuk mengoptimalkan penyaluran air bersih di daerah pesisir Tanjung Batu , sebut Saipul herman selaku direktur PDAM Batiwakkal,ketika melakukan kunjungan kerja ke Lokasi proyek pembangunan prasaran intake jaringan pipa transmisi air baku didaerah marancang (6/6/2023) Direktur…

Read More...