Screenshot (10)

Wujudkan Harapan Masyarakat, Pemprov Hadirkan Laboratorium Kateterisasi Jantung di RSUD dr. H Jusuf SK

30 July 2024 10:43
b86c67a2-2d83-4a6a-b706-70655a8278e7

Borneoindotimes.com

TARAKAN – Keseriusan pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat semakin nyata. Salah satunya adalah kehadiran pelayanan tindakan kateterisasi jantung di RSUD dr. Jusuf SK.

Gubernur Dr. (H.C). H. Zainal Arifin Paliwang, M.Hum hadir meresmikan langsung laboratorium kateterisasi jantung dan pembuluh darah atau yang biasa disebut Catheterization Laboratory (Cath Lab, red) dan kegiatan proctorship kardiovaskular, Sabtu (27/7).

Dalam sambutannya, Gubernur mengatakan bahwa layanan ini telah dinanti-nantikan masyarakat di Kaltara. Bersyukur karena harapan yang diperjuangkan sejak 2021 ini telah terealisasi.

Dengan dukungan alat yang mutakhir ia mengharapkan adanya peningkatan pelayanan penanganan penyakit jantung sehingga masyarakat tidak perlu berobat ke luar daerah.

“Hal ini sudah lama sekali kita tunggu-tunggu untuk masyarakat. Kini masyarakat sudah tidak perlu jauh-jauh melakukan kegiatan kateterisasi di beberapa provinsi. Alhamdulillah, rumah sakit Jusuf SK sudah bisa melayani masalah penyakit jantung,”katanya.

Ia menyebutkan berdasarkan riset kesehatan tahun 2018, angka penyakit jantung mengalami peningkatan dari tahun ke tahun dengan prevalensi penyakit jantung di Indonesia 1,5 persen.

Ia mengatakan pemerintah provinsi juga mendukung dibukanya layanan bedah jantung dan turut mendukung pelaksanaan 10 program nasional.

“Sepuluh program nasional ini diantaranya jantunh, kanker,stroke,kesehatan jiwa, uronefrologi, respirasi dan tuberculosis, gastrophepatologi, diabetes melitus, dan penyakit infeksi emergencing, dan program nasional lainnya,” sebut Gubernur Zainal.

Pada kesempatan ini mengharapkan dukungan dan sinergitas IDI,organisasi profesi lainnya serta instansi terkait untuk berperan aktif memberikan kontribusi dalam pelayanan kepada masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Kesehatan Kaltara Usman, Plt. Direktur RSUD dr.H. Jusuf SK dr. Budy Azis B., Sp.PK, Ketua Pengampunan Kardiovaskular Dr. dr. Hananto Andriantoro Sp.JP (K), dan tim dari RSJPD Harapan Kita.

Gubernur juga melakukan penandatanganan MoU dan prasasti tanda disahkannya layanan Cath Lab. Selain itu Gubernur juga membagikan cinderamata khas Kaltara batik dan singal kepada ketua dan tim dari RSJPD Harapan Kita.

BERITA TERKAIT

bnn1
IMG-20231107-WA0008
IMG-20231024-WA0002
20230912_230527
20230912_230546
Screenshot 2023-09-14 192249
Screenshot 2023-09-14 115634
IMG-20230911-WA0009
IMG-20230911-WA0008
IMG-20230907-WA0008
IMG-20230907-WA0005
IMG-20230907-WA0007
IMG-20230905-WA0011
IMG-20230905-WA0002
IMG-20230905-WA0003
IMG-20230902-WA0004
IMG-20230901-WA0002
IMG-20230830-WA0001
IMG-20230830-WA0002
IMG-20230827-WA0018
IMG-20230827-WA0019
IMG-20230826-WA0001
IMG-20230824-WA0007
IMG-20230823-WA0007
IMG-20230821-WA0003
IMG-20230818-WA0006
0f8dc469-de22-462e-938a-87c13da791c2
IMG-20230815-WA0005
20230814_184350
IMG-20230812-WA0001
IMG-20230810-WA0012
IMG-20230809-WA0018
IMG-20230808-WA0006
IMG-20230806-WA0010
IMG-20230805-WA0002
IMG-20230804-WA0004
IMG-20230803-WA0000
a3198209615742a4947e0b653ed8b584
IMG-20230801-WA0000
IMG-20230728-WA0020
ab534fd9-83b9-4c02-b61a-423b56782ab5
IMG-20230723-WA0000
IMG-20230722-WA0001

TERPOPULER

Bangun Kesadaran Taat Pajak

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Kalimantan Utara, Tomy Labo melalui Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Pendapatan, Hadi Hariyanto mengungkapkan, pihaknya selalu berupaya meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat untuk menunaikan kewajiban pembayaran pajak dan retribusi daerah. Ia mengungkapkan, sumbangsih masyarakat dalam pembayaran pajak dan retribusi daerah sangat berperan penting mendukung kegiatan…

Read More...

Minta Pemkab Rajin ke Pelosok

TANJUNG REDEB – Anggota DPRD Kaltim, Makmur HAPK sampai saat ini masih rutin mengunjungi kampung mulai dari hulu hingga pesisir selatan Kabupaten Berau, salah satu agendanya yakni menyosialisasikan Peraturan Daerah (Perda), sosialisasi kebangsaan (Sosbang) hingga penyebarluasan Perda. Saat berkunjung ke sebuah kampung, dirinya selalu menerima keluhan dari masyarakat setempat, mulai dari kurangnya perhatian dari Pemerintah…

Read More...

236 Pejabat Bulungan Dilantik Oleh Bupati

BULUNGAN – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, MSi melantik 236 pejabat administrator dan pengawas di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulungan pada Rabu (18/1) di Dome Sport Center, Jl Jelarai Raya Tanjung Selor. Bupati menegaskan, mutasi dilaksanakan dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi. Disebutkan, momentum pelantikan hendaknya menjadi suntikan semangat dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Kemudian melaksanakan…

Read More...

Kontingen PON Kaltara Tampil Menggunakan Pakaian dan Aksesoris Khas Kaltara

borneoindotimes.com BANDA ACEH – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal A Paliwang, S.H., M.Hum., menghadiri Opening Ceremonial Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh – Sumatera Utara 2024 yang dibuka langsung oleh Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Senin (9/9). Aneka atraksi dan seni daerah disajikan didepan puluhan ribu…

Read More...

Wagub Ajak Masyarakat Hadapi Tantangan Global di Era Keterbukaan

Borneoindotimes.com SEKADAU – Wakil Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. Yansen TP., M.Si., menjadi keynote speaker dalam peresmian gedung baru Institut Teknologi Keling Kumang (ITKK) serta seminar Dies Natalis ke-4 ITK yang digelar pada Senin, (5/8). Dalam kesempatan tersebut, Yansen TP membahas materi bertajuk “Tantangan dan Peluang Menghadapi Era Keterbukaan dan Persaingan Global.” Yansen menjelaskan sejumlah…

Read More...