BANNER KALTARA

Sekda Berau Buka Secara Resmi Bimbingan Tehnis

22 Oktober 2024 02:46
IMG-20241022-WA0002

Borneoindotimes.com

TANJUNG REDEB BERAU -. Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Berau Muhammad Said, mewakili Pjs Bupati Berau Sufian Agus, secara resmi membuka kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) dan orientasi lapangan terkait penyusunan laporan kinerja Badan Permusyawaratan Kampung (BPK), program kerja, serta penguatan peran Badan Usaha Milik Kampung (BUMK) dalam pengelolaan kampung wisata berbasis masyarakat.

 

Acara ini diselenggarakan pada Jumat (18/10), bertempat di ruang rapat Sangalaki, Kantor Bupati Berau. Kegiatan ini diinisiasi oleh BPK dari seluruh kampung di Kabupaten Berau dan bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pengelolaan pemerintahan kampung, khususnya dalam aspek kinerja BPK serta peran BUMK dalam memberdayakan ekonomi lokal melalui pengelolaan kampung wisata.

 

Dalam sambutannya, Muhammad Said menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif tersebut. Ia menekankan bahwa peran BPK sangat strategis dalam sistem pemerintahan desa, sebagaimana diatur dalam Undang-undang Desa Nomor 6 Tahun 2014.

 

Dalam undang-undang tersebut, BPK berfungsi sebagai lembaga legislatif di tingkat kampung yang memiliki mandat penting dalam menyerap dan menyampaikan aspirasi masyarakat, merencanakan anggaran, serta mengawasi jalannya pemerintahan kampung.

 

“Keberadaan perangkat kampung harus disertai dengan kinerja yang profesional dan transparan, khususnya dalam hal pengelolaan anggaran. Transparansi ini merupakan bentuk pertanggungjawaban atas kepercayaan masyarakat,” tegas Said.

 

 

Ia mengakui bahwa tantangan terbesar yang dihadapi saat ini oleh banyak pemerintahan kampung terletak pada perencanaan, pelaksanaan, serta pertanggungjawaban penggunaan anggaran.

 

Oleh karena itu, BPK sebagai perwakilan masyarakat memegang peran sentral dalam mendorong perbaikan di berbagai aspek tersebut. Selain itu, BPK juga dihadapkan pada tantangan dalam memfungsikan struktur organisasinya secara optimal, termasuk mengaktifkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan, serta menjalankan fungsi pengawasan demi terwujudnya target-target pembangunan yang telah direncanakan.

 

“BPK harus bersinergi dengan kepala kampung dalam mengelola otonomi kampung secara efektif, karena keberhasilan suatu kampung dalam mencapai kemandirian sangat bergantung pada koordinasi dan kerja sama yang baik antara keduanya,” tambah Said.

 

Lebih lanjut, ia juga menegaskan pentingnya menjaga komunikasi yang aktif dan terbuka antara BPK dan kepala kampung. Menurutnya, sinergi yang baik antara dua pihak ini akan sangat berpengaruh pada pengambilan kebijakan yang tepat sasaran, terutama dalam konteks pemberdayaan ekonomi masyarakat dan peningkatan kesejahteraan melalui potensi lokal, seperti kampung wisata.

 

“Kepala kampung harus mengelola anggaran sesuai dengan aturan yang berlaku. Jika terjadi kesalahan, bukan hanya kepala kampung yang akan bertanggung jawab, namun BPK juga ikut bertanggung jawab karena memiliki fungsi pengawasan,” jelasnya.

 

Menutup sambutannya, Muhammad Said juga mendorong Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Berau untuk secara berkala menyelenggarakan kegiatan pelatihan serupa, yang bertujuan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) BPK di seluruh Kabupaten Berau.

 

“Bimtek seperti ini sangat penting, terutama dengan adanya orientasi lapangan ke kampung-kampung lain yang memiliki potensi. Ini dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi kampung lain untuk melakukan inovasi dan kemajuan di kampung masing-masing,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

MP AW Gelar Kampanye Di Tiga Titik Sampaikan Program Unggulan Pro Rakyat

Borneoindotimes.com Berau,- Kampanye Akbar Paslon Nomor 1 (satu) Madri Pani dan Agus Wahyudi (MP AW) Calon Bupati dan Wakil Bupati melaksanakan kegiatan kampanye di tiga titik berbeda diantara nya Kampung Pesayan yang digelar di gedung serba guna dan di Pelanjau dilaksanakan di balai kampung serta di Suaran di gelar di kediaman rumah warga bapak Erikson…

Read More...

Pemkab Berau Meluncurkan Inovasi

Borneoindotimes.com Tanjung Redeb Berau – pemkab berau Dalam upaya meningkatkan pemahaman masyarakat dan para pemangku kepentingan terkait pengelolaan konflik pertanahan, Pemerintah Kabupaten Berau meluncurkan sebuah inovasi bertajuk “Strategi Fasilitasi Penanganan Konflik dan Sengketa Pertanahan”. Inovasi    ini secara resmi diluncurkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Berau, Muhammad Said, yang diselenggarakan di Ruang Sangalaki, Kantor Sekretariat…

Read More...

Pemprov Dukung Perkembangan Penggiat Mobil Mini 4WD di Kaltara

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Plt. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Utara (Kaltara), Ir. Yosua Batara Payangan, S.T., M.T., menghadiri acara penutupan “Tamiya Damper Style Mini 4WD Gubernur Cup 2024” dilangsungkan di ruang aula SMA Negeri 1 Tanjung Selor, Ahad (25/8). Dalam kesempatan tersebut Yosua mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh panitia, peserta, media…

Read More...

Kembali Bergulir, Pemprov Pastikan 300 Masyarakat Kurang Mampu Dapat Bantuan Pasang Listrik Gratis

Borneo Indo Times.Com TANJUNG SELOR – Untuk meningkatkan kualitas kesejahteraan masyarakat di pintu gerbang IKN, Gubernur Kaltara Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., menunjukkan komitmennya dengan menggulirkan kembali Program Bantuan Pasang Listrik Gratis bagi masyarakat kurang mampu. Kepala Bidang Ketenagalistrikan Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Kaltara, Abdul Muis, S.H., M.Sc., mengatakan proses pemasangan…

Read More...

Pembangunan KIPI dan PLTA sudah On The Track

Borneo Indo Times.com  TANJUNG SELOR – Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Investasi/BKPM RI telah membuat peta jalan untuk sejumlah proyek atau program hilirisasi sampai pada tahun 2040. Peta jalan (roadmap) untuk proyek itu diperkirakan bisa mendatangkan investasi baru senilai US$ 545,3 miliar atau Rp 8.128 triliun (kurs Rp14.900 per US$) pada tahun 2040. Peta jalan itu…

Read More...