BANNER KALTARA

Ratusan Anak di Tarakan Ikuti Sunatan Massal

09 Juli 2023 12:02
IMG-20230709-WA0003

Borneo Indo Times.Com

TARAKAN – Memanfaatkan libur panjang sekolah, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar sunatan massal gratis bagi warga di Kota Tarakan.

Selama tiga hari, Pemprov melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltara melaksanakan sunatan massal gratis di dua tempat berbeda. Yaitu Jumat (7/7/2023) di Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Tarakan, dan Sabtu hingga Minggu (8-9/7/2023) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Jusuf SK Tarakan.

Pada moment itu, para anak-anak ditemani orangtua atau kerabatnya duduk mengantri untuk dipanggil.

Dan namanya anak-anak, ada saja rangam tingkah lucu saat akan disunat. Ada yang menangis kesakitan, ada yang memilih santai bermain HP saat disunat.

Nampak para petugas kesehatan melayani dengan sabar. Bahkan sambil melayani, para petugas mengajak mengobrol, agar melupakan rasa sakitnya.

Sebagai informasi, sunatan massal melibatkan puluhan tenaga kesehatan. Adapun usia peserta sunatan massal bervariasi, dari 5 tahun hingga 12 tahun. Yakni usia TK dan SD.

Kepala Dinkes Provinsi Kaltara, H Usman hadir dan menyapa langsung peserta sunatan massal di RSUD dr Jusuf SK, Sabtu (8/7/2023).

“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat membantu masyarakat, khususnya yang kurang mampu,” kata Kepala Dinkes Kaltara Usman saat ditemui di lokasi.

Usman menyebut, pihaknya menyediakan kuota peserta sunatan massal sebanyak 400 anak. Yakni Kecamatan Tarakan Utara (100), Kecamatan Tarakan Tengah (100), Kecamatan Tarakan Barat (100), dan Kecamatan Tarakan Timur (100).

“Ternyata antusianya sangat tinggi, dari kuota yang kita siapkan yang daftar lebih dari 400, tapi tetapi kita layani selama petugas masih sanggup kita buka tambahan bagi yang belum sempat mendaftar,” pungkas Usman. 

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

PDAM Berau Pastikan Proyek Pembangunan Prasarana Intake Jaringan Pipa Transmisi Tepat Waktu.

Borneo Indo Times.com Tanjung Redeb – Perusahan Daerah Air Minum Batiwakkal Kabupaten Berau Membutukan Anggaran Dana Tambahan 63 Milyar untuk mengoptimalkan penyaluran air bersih di daerah pesisir Tanjung Batu , sebut Saipul herman selaku direktur PDAM Batiwakkal,ketika melakukan kunjungan kerja ke Lokasi proyek pembangunan prasaran intake jaringan pipa transmisi air baku didaerah marancang (6/6/2023) Direktur…

Read More...

TERJADI PEMADAMAN LISTRIK SE-KOTA TARAKAN, PJ. WALI KOTA TINJAU LANGSUNG PLTD

Borneoindotimes.com TARAKAN – Pemadaman listrik terjadi di seluruh Kota Tarakan. Penjabat Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., melakukan peninjauan langsung ke Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Tarakan pada Sabtu (29/6/2024). Dalam kunjungan ini, Asisten Manager Operasi PLTD mengungkapkan pemadaman listrik ini disebabkan oleh gangguan jaringan akibat adanya arrester yang pecah atau terbakar, yang berdampak…

Read More...

Pemprov dan DPRD Sepakati Ranperda RPJPD Tahun 2025-2045

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltara, Dr H. Suriansyah, M.AP menghadiri Rapat Paripurna Penandatangan Berita Acara Persetujuan Bersama Rancangan Peraturan Daerah Tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Provinsi Kalimantan Utara Tahun 2025–2045 di ruang rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kaltara, Selasa (16/7). Pada kesempatan tersebut Suriansyah mengucapkan terima kasih…

Read More...

Gubernur Ungkap Keberhasilan Pemprov Kaltara Di Hadapan Dirjen Otda

Borneo Indo Times.com, Tanjung Selor – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, SH., MHum, memaparkan prestasi gemilang dalam evaluasi penyelenggaraan pemerintah daerah, pembinaan netralitas ASN, dan reformasi birokrasi di lingkungan Pemerintah Provinsi Kaltara di Ballroom Hotel Luminor, Selasa, (23/1). Acara tersebut turut dihadiri oleh Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri, Dr….

Read More...

Pj Walikota Tarakan Menghadiri Peringatan Hari Lingkungan Hidup

Borneoindotimes.com TARAKAN – Pj. Wali Kota Tarakan Dr. Bustan,S.E.,M.Si. menghadiri acara Peringatan Hari Lingkungan Hidup Se-dunia dan Pelaksanaan Kegiataan Green Camp DLH Kota Tarakan, Selasa (25/6/2024). Bertempat di SMP Negeri 9 Tarakan, Pj. Wali Kota mengatakan di era modern ini, tantangan masalah lingkungan semakin kompleks dan membutuhkan perhatian kita semua. Pemanasan global dan kerusakan lingkungan…

Read More...