BANNER KALTARA

PKP Angkatan XVI, Mengasah Kompetensi ASN Menuju Pelayanan Publik Berkelas Dunia

01 Juli 2024 12:13
19dd65a5-60a8-474e-98b5-205890a7c8a5

Borneoindotimes.com

TANJUNG SELOR – Plh. Asisten bidang Perekonomian dan Pembangunan Setprov Kaltara Burhanuddin, S.Sos., M.Si., mewakili Gubernur Kalimantan Utara Dr. (H.C). H. Zainal A. Paliwang, M.Hum, membuka Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan XVI Tahun 2024 di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara di Gedung Gadis Lantai I pada Senin (1/7).

Burhanuddin menegaskan pentingnya peran Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memiliki tiga fungsi utama meliputi pelaksana kebijakan publik, pelayan publik, serta perekat dan pemersatu bangsa.

“Berdasarkan fungsi ini, ASN memegang peran strategis dalam proses pembangunan daerah, termasuk di Provinsi Kalimantan Utara, yang mengacu pada visi dan misi Gubernur Kalimantan Utara terwujudnya Provinsi Kalimantan Utara yang Berubah, Maju, dan Sejahtera,”katanya.

Burhanuddin menegaskan bahwa diperlukan pejabat yang berintegritas, kompeten, dan berdaya saing untuk mencapai visi dan misi tersebut.

“Berdasarkan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara, setiap ASN wajib mengembangkan kompetensi sesuai kebutuhan organisasi dan diri sendiri, demi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,”jelasnya.

Lebih lanjut Burhanuddin menambahkan, Pelatihan Kepemimpinan Pengawas ini bertujuan untuk membentuk ASN yang bersih, berwibawa, bertanggung jawab, efektif, dan efisien dalam menjalankan tugas pemerintahan dan pembangunan.

“Pejabat pengawas berperan penting dalam pemerintahan, pembangunan, dan pelayanan publik, dengan menerapkan inovasi untuk meningkatkan kinerja organisasi,” terangnya.

Burhanuddin menjelaskan bahwa sektor pelayanan publik di Kalimantan Utara sangat membutuhkan inovasi agar pelayanan bisa lebih cepat, tepat, bermutu, efisien, dan efektif.

“Oleh karena itu, kepada 40 pejabat pengawas yang mengikuti pelatihan ini, diharapkan terus mengasah kemampuan menganalisis isu strategis di lingkungan kerja, berpikir kritis terhadap masalah pelayanan, sehingga dapat menghasilkan inovasi yang sangat dibutuhkan,”katanya.

Mengacu pada reformasi birokrasi tematik yang meliputi pengentasan kemiskinan, peningkatan investasi, dan program prioritas presiden seperti percepatan penurunan stunting, peningkatan penggunaan produk dalam negeri, dan akselerasi digitalisasi administrasi pemerintahan. Karena itu, ia berharap seluruh peserta pelatihan dapat mengambil peran dan mengakselerasi aksi perubahan.

Dengan terselenggaranya pelatihan bagi pejabat pengawas angkatan ke-16 ini, diharapkan dapat mewujudkan pemimpin pelayanan publik yang kompeten di bidang tugasnya.

“Oleh karena itu, diharapkan kepada seluruh peserta agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik dan bersungguh-sungguh sehingga setelah lulus dari pelatihan dapat lebih meningkatkan kinerjanya dengan melahirkan inovasi-inovasi di sektor pelayanan publik guna mendekatkan pelayanan kepada masyarakat,”tuntasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para Asisten, Staf Ahli, Kepala Dinas, Badan, dan Biro di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara, Widyaiswara BPSDM Provinsi Kalimantan Utara, serta seluruh peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan ke-16.(

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

Pemkab Berau Gelar Peringatan Hari Santri 

Borneoindotimes.com TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau menggelar apel peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2024, di Halaman Kantor Bupati Berau, Selasa (22/10/2024). Apel dipimpin Staf Ahli Bidang Keuangan dan SDM Sekkab Berau, Jaka Siswanta serta diikuti para santriwan dan santriwati, bersama para anggota majelis taklim Se -Kabupaten Berau.   Mengusung tema “Menyambung Juang Merengkuh…

Read More...

Podcast Percepatan, Pemerataan, dan Peningkatan Kualitas Pendidikan di Kota Tarakan

Borneo Indo Times.Com TARAKAN – Wakil Wali Kota Tarakan, Effendhi Djuprianto membahas Percepatan, Pemerataan, dan Peningkatan Kualitas Pendidikan di kota Tarakan dalam Podcast Ngedo Melun Do, Selasa (11/7/2023). Wakil Wali Kota menjadi narasumber dalam podcast “Ngedo Melun Do” yang bertempat di Balai Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Kalimantan Utara. Dalam podcast ini Wakil Wali Kota…

Read More...

Buka Puasa Bersama Pj Walikota Tarakan

Borneo Indo Times.com TARAKAN – Bentuk apresiasi dan kepedulian, Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., megadakan buka bersama dengan petugas kebersihan, petugas taman, DLH Tarakan, Swakelola DPUPR, Senin (25/3/2024) Acara yang digelar di rumah jabatan Pj. Wali Kota ini dihadiri oleh Dr.(H.C.)H. Zainal Arifin Paliwang,M.Hum., Forkopimda Kaltara, Forkopimda Tarakan,Sekda, para Asisten, Ketua MUI,…

Read More...

Libatkan Peran Orang Tua Ciptakan Generasi Z Tangguh

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara, Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Hubungan Antar Lembaga Sekretariat Daerah (Setda) Kaltara, Ir. Wahyuni Nuzband, M.A.P, menghadiri Seminar Parenting bertema “Sukses Menjadi Sahabat Generasi Z”, di selenggarakan di gedung gadis lantai 1, Sabtu (31/8). Dalam sambutannya, Wahyuni Nuzband…

Read More...

RPJMD Kabupaten Malinau Tunggu Penyelarasan Indikator

Borneo Indo Times .com Malinau – Penetapan Ranjangan Pembangunan Jangka Panjang Daerah atau RPJPD Kabupaten Malinau tahun 2025 sampai 2045 masih dalam proses penyelarasan indikator di Provinsi Kalimantan Utara ( 27/8/24) Rancangan kebijakan arah Pembangunan jangka 20 tahun selarasnya sudah ditetapkan melalui regulasi peraturan daerah ketika adanya penyesuaian dari Pemerintah pusat melalui mekanisme peraturan Menteri…

Read More...