BANNER KALTARA

Pjs Bupati Berau, Sufian Agus, menyambangi Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan

04 Oktober 2024 21:35
IMG-20241004-WA0023

Borneoindotimes.com

Tanjung Redeb Berau – Sejak hampir sepekan belakangan ini Pjs Bupati Berau, Sufian Agus, aktif menyambangi setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau. Silaturahmi ini meneruskan Pesan Kemendagri di tahun politik.

Agus-sapaannya, sejak pekan lalu, saat dikukuhkan sebagai penjabat pengganti bupati petahana, aktif bertemu dengan berbagai OPD di Berau.

Kegiatan itu merupakan bagian dari upaya dirinya dalam memastikan, tugasnya selama 60 hari bertugas dapat berjalan maksimal dengan kerja dar setiap OPD di Berau.

“Selama saya bertugas, saya harus memastikan semua tugas dapat berjalan sesuai amanah Kemendagri RI,” kata Agus, Kamis (3/10/2024).

Berkeliling sejak 31 September lalu, Agus telah bertemu dengan para pegawai dan pejabat pratama di 14 dinas.

Kamis pagi, Agus berkunjung ke Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Disperkim), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Berau, Keraton Sambaliung, Dinas Pangan, dan Dinas Perkebunan (Disbun) Berau.

“Untuk maksimalkan koordinasi di lingkungan pemerintahan sekaligus silaturahmi,” katanya seraya menambahkan, hal itu sesuai dengan amanah dari Mendagri RI, Tito Karnavian.

 

Pihaknya mesti memastikan kondusifitas daerah selama gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 berlangsung.

“Itu sudah amanah dari Kemendagri,” ujarnya.

Selain itu, Agus juga menyampaikan dirinya harus memastikan ketentraman dan keamanan di tengah masyarakat selama tahun politik ini.

Dia juga nampak aktif berkomunikasi langsung kepada setiap pasangan calon pada Pilkada ini.

“Maka itu dari unsur pemerintahan, kami harus memastikan koordinasi berjalan dengan baik,” tuturnya.

Pesannya kepada setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) di Berau agar tetap menjaga integritasnya selama Pilkada ini. Sebab, itu merupakan amanah dari UU ASN yang diterapkan pada setiap tahun politik.

“Tidak ada pilihan lain, selain menjadi ASN yang berintegritas,” tegas Agus.

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

Bulungan Semarak Lomba Olahraga Tradisional Dan Prestasi

Borneo Indo Times.Com Bulungan Kalimantan Utara – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si membuka lomba olahraga tradisional dan olahraga prestasi yang diikuti ratusan pelajar di Lapangan Ahmad Yani, Tanjung Selor pada Senin (2/10). Lomba digelar menyambut HUT ke 63 Kabupaten Bulungan dan ke 233 Tanjung Selor tahun 2023. Olahraga tradisional yang dilombakan terdiri Bakiak, Hadangan dan…

Read More...

Pembalap muda berau M.Rafik Mas,id. Meraih 6 piala dan Piagam di ajang (Kejurprov) Matador’s Cup Berau

Borneo Indo Times.Com BeritaKaltim.Berau,Kaltim. di ajang kompetisi (Kejurprov) kejuaraan propinsi telah berlangsung Balap Road Race yang di adakan oleh Matador’s Berau, berlokasi di area Dispora jln.Bedungun.   Rafik sapannya,pembalap yang sudah banyak mengikuti kompetisi dan meraih puluhan Piala dan piagam tingkat kabupaten dan provinsi di Kaltim hingga ke luar daerah sememtara pada kompetisi (Kejurprov) kali…

Read More...

Konsultasi Publik Penyusunan RDTR Tanjung Palas Timur dan Peso

Borneo Indo Times.Com Bulungan, Kalimantan Utara – Direktorat Jenderal Tata Ruang Kementrian Agraria dan Tata Raung / Badan Pertanahan Nasional beserta perangkat daerah, menggelar konsultasi publik penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kecamatan Tanjung Palas Timur dan Kecamatan Peso di Hotel Crown Tanjung Selor pada Selasa (19/9/2023). Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Ibramsyah, S.Sos mewakili Bupati…

Read More...

Perlindungan Profesi Wartawan

KEMERDEKAAN menyatakan pikiran dan pendapat merupakan hak asasi manusia yang tidak dapat dihilangkan dan harus dihormati. Rakyat Indonesia telah memilih dan berketetapan hati melindungi kemerdekaan menyatakan pikiran dan pendapat itu dalam Undang-Undang Dasar 1945. Kemerdekaan pers adalah salah satu wujud kedaulatan rakyat dan bagian penting dari kemerdekaan menyatakan pikiran dan pendapat. Wartawan adalah pilar utama kemerdekaan…

Read More...

Kaltara Raih Penghargaan IPASN Tinggi, Gubernur Zainal Paliwang Apresiasi Kinerja ASN

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) kembali mencatat prestasi dengan menerima Piagam Penghargaan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) atas pencapaian Nilai Indeks Profesionalitas Aparatur Sipil Negara (IPASN) yang berpredikat “Tinggi”. Penghargaan ini diberikan untuk Triwulan III di Wilayah Kerja Kantor Regional VIII BKN, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Jumat (30/8). Dengan pencapaian ini,…

Read More...