BANNER KALTARA

Mewakili Gubernur Hadiri Rapat Kementrian Keuangan

20 Juni 2024 12:24
bed77d1d-132f-416b-af3c-19abb74eac7d

Borneoindotimes.com

Jakarta – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) diwakili Sekretaris Provinsi Kaltara Dr. H. Suriansyah, M.AP, menghadiri Peluncuran Kolaborasi Pemanfaatan Sistem Data Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (20/6).

Peluncuran Regsosek dalam rangka mendukung Visi Indonesia Emas 2045 berdasarkan perencanaan dan penganggaran berbasis data yang valid dan akurat yang berpotensi menghemat anggaran Rp50 triliun.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, Dr. (H.C.) Ir. H. Suharso Monoarfa, M.A., saat peluncuran Regsosek yang dihadiri oleh seluruh Kepala Daerah dan Kepala Bappeda se-Indonesia.

“Perencanaan pembangunan harus didasarkan pada data dan informasi yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan. Informasi yang dimiliki Regsosek akan memudahkan untuk mengidentifikasi calon penerima manfaat,” kata Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa.

Lewat Regsosek Suharso berharap basis penerima manfaat sosial bisa lebih tepat sasaran. Dengan begitu alokasi dana yang berasal dari APBN menjadi efektif.

“Diharapkan dapat memperbaiki basis penerima manfaat atas belanja-belanja sosial yang dialokasikan dalam APBN,” sebut Suharso.

Selain itu, lewat data Regsosek, harapannya angka kemiskinan ekstrem dan kemiskinan pada umumnya bisa teratasi. Sebagai informasi Regsosek adalah data yang memiliki informasi sosial ekonomi hampir 100% penduduk Indonesia.

Lewat Regsosek, Kementerian/Lembaga dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan data melalui sistem bersama, sekaligus mendorong peningkatan akurasi sasaran program pemerintah.(dkisp) Adv

TAGS : ,

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

Gubernur Dorong Perangkat Daerah untuk Berkreasi

Tanjung Selor – Gubernur Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. Yansen TP., M.Si didampingi Sekprov Kaltara, Dr H Suriansyah, M.AP menggelar rapat staf di Ruang Rapat Lantai 1 Kantor Gubernur, Kamis (16/2/2023) dengan para asisten, kepala OPD dan Biro di lingkup Pemprov Kaltara. Sebagaimana diketahui, Rabu (15/2/2023)…

Read More...

Konferensi Cabang HMI Cabang Tarakan dan Musyawarah KOHATI XII

Borneo Indo Times.Com TARAKAN – Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., hadir pada Konferensi Cabang Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Tarakan dan Musyawarah Korps HMI-Wati (Kohati) XII pada Sabtu, 1 Juli 2023. Kegiatan ini digelar di Gedung GKUB Kota Tarakan. Hadir pada pembukaan ini para alumni HMI Tarakan, mitra HMI, dan para peserta konferensi…

Read More...

Pemkab Bulungan Serahkan Bantuan Untuk Rumah Ibadah di Bunyu

Borneoindotimes.com Bulungan- Sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Bulungan terhadap masyarakat, khususnya dalam mendukung kegiatan keagamaan dan membantu warga yang membutuhkan di Kecamatan Bunyu, melaksanakan Safari Ramadhan, yang diikuti langsung oleh Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd., M.Si., bersama Wakil Bupati, Kilat, A.Md., dan Sekretaris Daerah, Risdianto, S.Pi., M.Si., didampingi oleh Forkopimda dan beberapa perangkat daerah terkait, yang…

Read More...

Puluhan IRTP Ikuti Bimtek Keamanan Pangan

Borneoindotimes.com Bulungan – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si membuka bimbingan teknis (bimtek) penyuluhan keamanan pangan yang diikuti puluhah Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP) di Ballroom Hotel Grand Pangeran Khar di Jl Katamso, Tanjung Selor pada Selasa (16/7). Bupati berpesan agar IRTP di Bulungan dapat memahami berbagai aspek penting dalam keamanan pangan mulai dari pemilihan bahan…

Read More...

Rapat Kerja Pansus I DPRD Kaltara Terkait Raperda Keterbukaan Informasi Publik

Borneoindotimes.com Panitia Khusus (Pansus) I DPRD Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar rapat terkait Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Keterbukaan Informasi Publik. Rapat ini dipimpin oleh Ketua Pansus I, Herman, S.Pi., dan dihadiri oleh Sekretaris Pansus I, H. Ladullah,S.Hi., serta anggota Pansus I lainnya, yaitu H. Hamka, M.H., H. Alimuddin, dan Anto Bolokot. Selain itu, turut…

Read More...