Screenshot (10)

Gubernur Dorong Perangkat Daerah untuk Berkreasi

16 February 2023 13:24
20230216_212058

Tanjung Selor – Gubernur Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. Yansen TP., M.Si didampingi Sekprov Kaltara, Dr H Suriansyah, M.AP menggelar rapat staf di Ruang Rapat Lantai 1 Kantor Gubernur, Kamis (16/2/2023) dengan para asisten, kepala OPD dan Biro di lingkup Pemprov Kaltara.

Sebagaimana diketahui, Rabu (15/2/2023) kemarin, genap 2 tahun sudah kepemimpinan Zainal-Yansen TP sapaan akrab Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara sejak di lantik pada, 15 Februari 2021 lalu.

“Untuk itu, rapat ini penting sebagai sarana koordinasi membahas sejumlah hal penting di Kaltara,”kata Gubernur Zainal membuka rapat tersebut.

Dalam kesempatan itu, ada beberapa arahan yang disampaikan Gubernur dan Wakil Gubernur terhadap jajaran Pemerintahan yang ada saat ini.

Pertama, yang menjadi atensi Gubernur dan Wakil Gubernur terkait pengelolaan Corporate Social Responsibility (CSR), pada Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) 2023. Ia meminta agar pengelolaan CSR betul-betul memberikan dampak ke masyarakat.

Dalam hal ini, pihak perusahaan sebagai mitra pemerintah harus aktif dalam menyampaikan dan melaporkan program CSR-Nya kepada pemerintah daerah dan masyarakat di daerah ini.

“Terkait pengelolaan CSR, dinas terkait agar aktif ke daerah-daerah, melihat langsung apa yang menjadi kebutuhan masyarakat,”terangnya.

Kedua, segera menyusun Rencana Kerja (Renja) diselaraskan dengan visi misi Gubernur-Wakil Gubernur, serta mengacu pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

Ketiga, dalam hal mendorong percepatan investasi di Kaltara. Investasi itu penting. Oleh sebab itu, dinas terkait jangan persulit investor. Apalagi itu menyangkut masalah perizinan.

“Investor harus dikawal, jika perlu Jemput, Dampingi dan Layani,”tegas Gubernur.

Keempat, Gubernur dan Wakil Gubernur juga menginginkan seluruh jajaran OPD dan Biro di lingkup Pemprov Kaltara untuk terus melakukan inovasi atau berkreasi.

“Tak hanya inovasi untuk memberikan pelayanan cepat dan mudah kepada masyarakat. Tapi bagaimana berinovasi dalam upaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD),”jelasnya.

Ia berharap perjalanan waktu 2 (dua) tahun ini senantiasia disyukuri, sehingga dapat bekerja lebih baik, serta tak berhenti mengabdi dalam mewujudkan Kaltara yang Berubah, Maju, dan Sejahtera”.

Dalam rapat staf, Zainal-Yansen TP juga menginstruksikan kepada seluruh pimpinan OPD dan Biro dapat proaktif mendukung kelancaran audit yang dilakukan BPK, BPKP, dan Inspektorat. 

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1
IMG-20231107-WA0008
IMG-20231024-WA0002
20230912_230527
20230912_230546
Screenshot 2023-09-14 192249
Screenshot 2023-09-14 115634
IMG-20230911-WA0009
IMG-20230911-WA0008
IMG-20230907-WA0008
IMG-20230907-WA0005
IMG-20230907-WA0007
IMG-20230905-WA0011
IMG-20230905-WA0002
IMG-20230905-WA0003
IMG-20230902-WA0004
IMG-20230901-WA0002
IMG-20230830-WA0001
IMG-20230830-WA0002
IMG-20230827-WA0018
IMG-20230827-WA0019
IMG-20230826-WA0001
IMG-20230824-WA0007
IMG-20230823-WA0007
IMG-20230821-WA0003
IMG-20230818-WA0006
0f8dc469-de22-462e-938a-87c13da791c2
IMG-20230815-WA0005
20230814_184350
IMG-20230812-WA0001
IMG-20230810-WA0012
IMG-20230809-WA0018
IMG-20230808-WA0006
IMG-20230806-WA0010
IMG-20230805-WA0002
IMG-20230804-WA0004
IMG-20230803-WA0000
a3198209615742a4947e0b653ed8b584
IMG-20230801-WA0000
IMG-20230728-WA0020
ab534fd9-83b9-4c02-b61a-423b56782ab5
IMG-20230723-WA0000
IMG-20230722-WA0001

TERPOPULER

3 Bulan Menjabat, Penjabat Wali Kota Tarakan Paparkan Capaian Kinerja

Borneoindotimes.com JAKARTA – Penjabat Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., menghadiri Evaluasi Kinerja Triwulan 1 Penjabat (Pj) Kepala Daerah, Senin (10/6). Bertempat di Gedung Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri, PJ Wali Kota menyampaikan paparan terkait pencapaian kinerja periode 1 Maret – 1 Juni 2024. Di hadapan Inspektur Khusus Inspektorat Jenderal, Dr. Drs. Teguh Narutomo,…

Read More...

Waspada Dampak El Nino

Borneo Indo Times.Com TANJUNG SELOR – Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kalimantan Utara (Kaltara) mengikuti rapat koordinasi yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri), H.M. Tito Karnavian bersama Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati secara virtual dari ruang rapat lantai 3, Gedung Kantor Gubernur Kaltara, Senin (30/7). Pada kesempatan tersebut Mendagri memberikan arahannya terkait…

Read More...

Pj Walikota Tarakan Tarakan Hadiri Acara Hari Anti Narkoba

Borneoindotimes.com TARAKAN – Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., menghadiri acara Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) Tahun 2024 yang dilaksanakan di Hotel Royal Crown Tarakan pada Rabu, 26 Juni 2024. Hari Anti Narkotika Internasional yang diperingati setiap tanggal 26 Juni tahun ini mengusung tema “Masyarakat Bersama Bergerak Melawan Narkoba Mewujudkan Indonesia Bersinar.”…

Read More...

Jadi Pintu Masuk IKN, Kaltara Berbenah Tingkatkan Produktivitas Pangan Nasional

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Menjadi salah satu pintu masuk utama menuju Ibu Kota Negara (IKN), Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) terus melakukan pembenahan dalam berbagai aspek. Gubernur Kaltara, DR. (HC.) H. Zainal A. Paliwang, M.Hum, mengatakan bahwa pemerintah daerah telah menetapkan sejumlah program strategis guna mempersiapkan Kaltara sebagai kawasan penunjang IKN. Salah satu fokus utamanya adalah…

Read More...

Pj Walikota Tarakan Menghimbau Agar Selalu Menjaga Kebersihan

Borneoindotimes.com TARAKAN – Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., meninjau langsung perkembangan kebersihan dan ketertiban Jalan Mulawarman, pada Kamis, 11 Juli 2024. Peninjauan ini difokuskan pada penanganan sampah, kondisi drainase, kebersihan dan keindahan jalan tersebut. Pj. Wali Kota juga secara langsung memantau perkembangan instruksi sebelumnya yang telah diberikan kepada dinas terkait. Dalam kesempatan…

Read More...