BANNER KALTARA

Galakkan Gemar Membaca di Kaltara, DPK Gelar Workshop Pegiat Literasi

09 Agustus 2023 09:23
IMG-20230809-WA0015

TANJUNG SELOR, Realitas9.com– Mewakili Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) H Zainal A Paliwang, Asisten III Sekretariat Provinsi Pollymart Sijabat, membuka Workshop Pegiat Literasi Daerah Tahun 2023 pada Rabu (09/08/2023).

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Luminor Tanjung Selor itu, diikuti 50 peserta. Terdiri dari pegiat Literasi,
Pengelola Perpustakaan Desa,
Taman Baca Masyarakat (TBM),
Kelompok Belajar, serta Komunitas Literasi.

Selain itu ada juga dari pegiat literasi komunitas se Kabupaten Bulungan, perwakilan BI dan 2 orang dari BPK Kaltara.

Dalam sambutannya, Pollymart mengatakan, perpustakaan memiliki peran strategis bagi masyarakat untuk belajar dalam mengenal, memahami dan menerapkan ilmu yabg didapatkan.

“Perpustakaan tidak hanya menjadi tempat meminjam dan membaca buku. Tetapi juga sebagai pusat kegiatan masyarakat,” kata Polymart yang disampaikan via zoom.

Dikatakan, pegiat literasi daerah adalah motivator, inspirator dan menjadi role model masyarakat dalam aspek minat baca, maupub kegemaran membaca.

Untuk itu, melalui kegiatan ini, bertujuan membangun sinergi, efektifitas dan optimalisasi dalam menggalakkan literasi di daerah.
Dari kegiatan workshop ini, lanjutnya, dapat meningkatkan kapasitas diri para pegiat literasi, dalam melakukan pendampingan pembudayaan kegemaran membaca masyarakat.
Tujuan lainnya, untuk meningkatkan indeks kegemaran membaca dan indeks pembangunan literasi masyarakat di Kaltara. Sehinga semakib berkualitas.

“Saya berharap, peserta dapat menyerap ilmu yang diberikan nara sumber, dan master trainer. Sehingga dapat menunjang dalam kegiatan komunitas literasi di komunitasnya masing-masing,” imbuhnya.

Dalam Workshop Pegiatan Literasi Dearah tahun ini, DPK Kaltara menghadirkan sejumlah narasumber, dari Perpustakaan Perpusnas RI, dari DPK Tarakan, serta master trainer nasional, dari Perpustakaan Desa Gunung Putih, Tanjung Palas, Bulungan.

Sejumlah materi disampaikan dalam workshop kali ini. Di antaranya, mengenai strategi advokasi dan lobi. Kemudian bagaimana pelibatan masyarakat, serta terkait promosi, dokumentasi dan penyusunan program. 

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

Mawakili Gubernur, Asisten I Buka Muswil ke 2 Muhammadiyah, Aisyiyah dan Nasyiatul Aisyiyah Kaltara di Tarakan

TARAKAN – Mewakili Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs H Zainal A Paliwang, S.H., M.Hum, Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-2 Muhammadiyah, Aisyiyah dan Nasyiatul Aisyiyah Provinsi Kaltara dihadiri dan dibuka secara resmi oleh Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekprov Kaltara, Datu Iqro Ramadhan, S.os., M.Si pada, Sabtu (18/2/2023) pagi, di Kota Tarakan. Atas nama pribadi…

Read More...

Peresmian Pelayaran Perdana KM. Gandha Nusantara 05 Oleh Gubernur Zainal, Pacu Pertumbuhan Ekonomi Daerah

Borneoindotimes.com Tanjung Palas Utara, – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) dipimpin Gubernur Kaltara Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, secara simbolis melepas secara resmi pengoperasian pelayaran perdana KM. Gandha Nusantara 05 rute Ancam Bulungan – Tarakan di Dermaga Pelabuhan Feri Ancam, Desa Ardi Mulyo, Kecamatan Tanjung Palas Utara, Ahad (6/4). Dalam acara peresmian…

Read More...

Dukung Indonesia Hijau, Kaltara Turut Lakukan Gerakan Menanam Seribu Pohon Serentak

BULUNGAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara), turut ambil bagian dalam kegiatan Penamaman Seribu Pohon oleh Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) dipimpin Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi), dan Ibu Wury Ma’ruf Amin. Penanaman pohon tersebut, dilaksanakan di Halaman Sekolah Menengah Kejuruan Pertanian (SMKP) 1 Tanjung Palas, Kabupaten Bulungan, Rabu…

Read More...

TP-PKK Siap Bantu Promosikan Produk UMKM Kaltara

Borneo Indo Times.Com NUNUKAN – Ketua TP-PKK Kaltara, Hj. Rahmawati Zainal, S.H. merasa bangga melihat produk alam dai wilayah Kabupaten Nunukan, dia berharap UMKM bisa berkembang.   “Kita punya sumber dayanya seperti rumput laut yang bisa diolah menjadi makanan, jika diolah dengan baik itu akan siap untuk dipasarkan jangankan secara nasional tapi bisa internasional,” kata…

Read More...

Bupati Bekasi dan Gubernur Jabar Tertibkan Bangunan Liar di Tambun Utara

Borneoindotimes.com TAMBUN UTARA – Bupati Bekasi, Ade Kuswara Kunang, S.H., bersama Gubernur Jawa Barat, Dr. Dedi Mulyadi, S.H., M.M., menertibkan bangunan liar di sepanjang bantaran Kali Sepak Gabus, Desa Srijaya, Kecamatan Tambun Utara, Jumat (14/04/2025). Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari upaya normalisasi kali guna mengurangi risiko banjir yang kerap melanda wilayah Kabupaten Bekasi. Bupati…

Read More...