e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

DKISP Lakukan Pembekalan PPID

10 Agustus 2024 03:01
47225181-f5d4-49d4-b3e8-ae7e0d21b1cc

Borneoindotimes.com

TARAKAN-Kebutuhan masyarakat untuk informasi yang cepat dan akurat di masa ini semakin meningkat. Masyarakat berhak mengetahui berbagai informasi yang berkaitan dengan kepentingan publik.

Selain itu, keterbukaan informasi adalah salah satu pilar mewujudkan pemerintahan yang bersih dan baik. Karena itu, keberadaan pejabat pengelola informasi dan dokumentasi (PPID) dapat menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat dalam penyampaian informasi.

Hal ini disampaikan staf ahli bidang hukum, kesatuan bangsa, dan pemerintahan Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) Robby Yuridi Hatman, S.Sos.,M.T saat menyampaikan sambutannya dalam kegiatan pembinaan dan pengembangan PPID, Kamis,(8/8).
Ia mengatakan, keterbukaan informasi publik penting untuk membangun kepercayaan antara pemerintah dan masyarakat.

“Jika masyarakat merasa bahwa pemerintah transparan dan akuntabel, maka kepercayaan mereka terhadap institusi pemerintah akan meningkat,” katanya.

Pada kegiatan yang diinisiasi Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (DKISP) Kaltara ini, ia menjelaskan mengenai keterbukaan informasi masih mengalami tantangan dalam implementasi dari regulasi yang ada.

“Salah satunya adalah kurangnya pemahaman di kalangan pegawai mengenai pentingnya keterbukaan informasi dan bagaimana cara mengelolanya. Banyak pegawai yang merasa ragu untuk membuka informasi karena konsekuensi hukum karena tidak tahu informasi mana yang bisa di buka atau tidak,” jelasnya.

Dengan meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia, ia mengharapkan dapat meningkatkan kualitas pengelolaan informasi publik.

“Para PPID diharapkan dapat lebih proaktif dalam memberikan informasi kepada masyarakat serta mampu menjawab pertanyaan yang diajukan masyarakat dengan cepat dan akurat. Tentunya hal ini akan berdampak positif bagi citra pemerintah di mata masyarakat,” tutupnya.

Hadir dalam kegiatan ini, komisioner Komisi Informasi Pusat Syawaludin, Pengelola aplikasi PPID Kementerian Dalam Negeri Robeta Putra Hernaga, Komisioner Komisi Informasi Kaltara, dan peserta PPID dari provinsi dan kabupaten/kota se-Kaltara.

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

Pjs Bupati Berau Antisipasi Curah Hujan Ketika Pilkada

Borneoindotimes.com Tanjung Redeb Berau Kalimantan Timur – Ramalan BMKG memprediksi potensi hujan mengguyur Bumi Batiwakkal saat pemungutan suara di Pilkada Berau 2024 pada 27 November mendatang. Jika ini terjadi, maka akan berdampak pada rusaknya surat suara hingga minimnya partisipasi pemilih. Kondisi ini pun menjadi kekhawatiran tersendiri di tengah upaya pemerintah menekan angka golongan putih alias…

Read More...

Webinar Mencegah Politisasi Sekolah dan Kampus Dalam Pemilu dan Pemilihan Tahun 2024

Borneo Indo Times.com TARAKAN – Wali Kota Tarakan dr. H. Khairul, M.Kes., mengikuti Webinar Mencegah Politisasi Sekolah dan Kampus Dalam Pemilu dan Pemilihan Tahun 2024 pada Kamis, 27 Juli 2023. Webinar yang diselenggarakan oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) tersebut diikuti Wali Kota dari ruang rapat wali kota. Data yang disampaikan oleh KASN dalam webinar…

Read More...

Wakil Bupati Menghadiri Audiensi BPKP Perwakilan Kaltara

Borneoindotimes.com Tanjung Selor- Wakil Bupati Malinau Jakaria, SE, M.Si hadiri audiensi pengawasan prioritas Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kalimantan Utara, Senin (10/3/2025). Audiensi ini dilaksanakan di Kantor Gabungan Dinas (Gadis) Pemprov Kaltara. Dihadiri Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara, Kepala Perwakilan BPKP Kaltara serta Bupati/Walikota se-Kaltara. Audiensi ini bermakna untuk memperkuat sinergitas BPKP dengan…

Read More...

Kejuaraan Drag Race : MPC Pemuda Pancasila Berau Berhasil Menghadirkan Antusiasme Tinggi

Borneoindotimes.com Tanjung Redeb, – Kejuaraan Drag Race yang diselenggarakan oleh MPC Pemuda Pancasila Berau pada tanggal 26–27 April 2025 sukses menyedot perhatian para pecinta otomotif, khususnya kalangan anak muda di Kabupaten Berau.   Ajang adu cepat motor ini digelar di Jalan Ramania, tepatnya di depan basecamp Pemuda Pancasila Berau. Acara ini mendapat sambutan hangat dan…

Read More...

Usai Gowes, Pangdam VI/Mulawarman Gelar Silaturahmi dengan Komunitas Land Rover di Makodam VI/Mulawarman

Borneo Indo Times.Com – Balikpapan  Usai gowes Pangdam VI/Mulawarman Gelar Silaturahmi dengan Komunitas Land Rover di Makodam VI/Mulawarman Usai melaksanakan Gowes Jum’at sehat Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo beserta Pejabat Teras Kodam VI/Mulawarman gelar silaturahmi dengan komunitas land rover yang saat ini sedang mengikuti Event Borneo Tribute 2023 di Makodam VI/Mulawarman, (19/5/2023). “Selamat…

Read More...