e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

Bantuan PKH Beri Dampak Positif

23 Juli 2024 21:58
cc0d61ba-aead-4b6f-83b6-3b1ddcc1702d

Borneoindotimes.com

TANJUNG SELOR – Kepala Bidang Penanganan Fakir Miskin, H. Arminsyah, S.Sos, M.HP mengungkapkan bantuan Program keluarga Harapan (PKH) memberikan dampak positif bagi pemenuhan pendidikan bagi anak-anak. Di samping itu juga berdampak untuk pemenuhan kesehatan ibu hamil.

“PKH mempromosikan perubahan sosial melalui perubahan perilaku yang memenuhi prasyarat kesehatan dan pendidikan bagi anak-anak dan ibu hamil atau ibu menyusui untuk pencairan bantuan, serta mengfasilitasi sesi family development session (fds) yang diantaranya berfokus mempromosikan pengelolaan keuangan rumah tangga yang lebih baik, praktik pengasuhan, perilaku kesehatan,” jelasnya belum lama ini.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa Presiden Joko Widodo telah menandatangani Perpres Nomor 72 tahun 2021 di mana peraturan ini merupakan wujud komitmen pemerintah mempercepat target penurunan stunting menjadi 14 persen pada tahun 2024.

Salah satunya melalui upaya Bimbingan Pemantapan yang bertujuan membekali para pendamping melaksanakan tugas di lapangan dan memperlengkapi pengetahuan pendaping tentang pusat data dan informasi PKH.

Selain itu, pendamping akan dibekali untuk menghadapi PKH yang taraf ekonominya rendah. Harapannya melalui kegiatan ini, pendamping mampu memperhatikan norma-norma yang berlaku di tempat kerjanya.

Pendamping ini adalah ujung tombak pemerintah mengentaskan kemiskinan di Kaltara. Keberadaan serta peran pendamping sosial sangat penting dan bernilai strategi.

“Oleh karena itu, saya minta kepada para pendamping sosial agar dapat terus mendorong pemberdayaan menjadi gerakan sosial guna mempercepat penerima manfaat, agar lebih berdaya dan mandiri secara sosial ekonomi. Mari kita terus tingkatkan kompetensi yang mumpuni agar dapat terus membangun kerjasama dan koordinasi yang baik dengan pemerintah,” pungkasnya.

Untuk diketahui peserta kegiatan ini dari Pendamping Program Keluarga Harapan se-Kaltara, koordinator kab.kota, koordinator wilayah Kaltara.

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

Pemprov Kaltara Kembali Raih Prestasi di Ajang Naker Award

Borneoindotimes.com JAKARTA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) kembali mencatat prestasi dalam ajang Naker Award Kementerian Ketenagakerjaan RI Tahun 2024. Pemprov Kaltara sukses menyabet penghargaan kategori Intensitas dan Beban Kerja Urusan Pemerintah Daerah di Bidang ketenagakerjaan Kategori Kecil Terbaik Pertama dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Terbaik. Mewakili Gubernur Kaltara, DR. H. Zainal A Paliwang, SH.,…

Read More...

Pemkab Berau Berupaya Menekan Angka Kekerasan

Borneoindotimes.com TANJUNG REDEB BERAU– Total kasus kekerasan perempuan di Kabupaten Berau sebanyak 17 kasus. Sedangkan, kekerasan terhadap anak lebih tinggi, yakni 42 kasus. Banyaknya kasus membuat Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Berau memiliki tanggung jawab untuk memberikan penguatan dan pemahaman kepada lembaga penyedia layanan bagi anak yang memerlukan perlindungan…

Read More...

Pj Walikota Tarakan Mengikuti Rapat Koordinasi

Borneoindotimes.com TARAKAN – Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Fasilitasi dan Dukungan Pilkada Serentak 2024 secara daring melalui Zoom Meeting pada Kamis, 20 Juni 2024. Rakornas ini dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, yang menyampaikan berbagai hal penting terkait tugas dan tanggung jawab penjabat kepala daerah dalam…

Read More...

Harapkan Agar Akses Tol Road Koridor nya Di Mulai Dari Kaltara

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPUPR-PERKIM) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) bersama tim dari Kemitraan Indonesia-Australia untuk Infrastruktur (KIAT) dan Direktorat Jalan Bebas Hambatan Kementerian PUPR, menggelar Focus Group Discussion (FGD) di ruang rapat DPUPR-Perkim Provinsi Kaltara, Jumat (21/6) lalu. Ditemui selepas acara, Kabid Bina Marga, Erni, ST…

Read More...

Panpus I DPRD Kaltara Menggelar Rapat Kerja Terkait Ranperda RIPPAR Tahun 2025-2030 

Borneoindotimes.com TARAKAN, – Panitia Khusus (Pansus) I DPRD Provinsi Kalimantan Utara menggelar rapat kerja terkait Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan (RIPPAR) Provinsi Kalimantan Utara Tahun 2025-2035. Rapat ini berlangsung pada Rabu (19/3/25) dan dipimpin oleh Sekretaris Pansus I, H. Ladullah. Dalam rapat tersebut, H. Ladullah menjelaskan bahwa rapat kali ini bertujuan…

Read More...