BANNER KALTARA

Bupati Pantau Harga Sembako Di Bulan Ramadhan dan Jelang Lebaran

14 April 2023 13:28
340951367_897300171501833_8793526997590416672_n-768x510

Borneo Indo Times.com- Bulungan

Bupati Bulungan Syarwani, didamping Sekda Risdianto, bersama jajaran terkait, melakukan pemantauan langsung harga kebutuhan pokok di Pasar Induk Tanjung Selor. Pantauan itu dilakukan guna memastikan harga-harga di pasaran tetap stabil.

Seperti diketahui, memasuki bulan Ramadhan hingga menjelang hari raya Idul Fitri, biasanya ada kenaikan harga kebutuhan pokok. Hal ini terjadi karena meningkatnya permintaan dan kebutuhan masyarakat.

” Alhamdulillah, dari pantauan kita tadi, secara umum harga masih relatif stabil. Kalau pun ada yang naik, masih pada batas kewajaran. Seperti tadi kita tahu,

daging sapi yang tersedia ada yang lokal, dan ada sapi beku dari Bulog. Memang harganya berbeda karena harga menyentuh hingga Rp 170 ribu untuk daging lokal. Rp 90 ribu daging beku, Namun itu kembali kepada mekanisme pasar. Terpenting ketika warga masyarakat membutuhkan itu ada ketersedian,” ujar Syarwani

Termasuk juga minyak goreng dari pantauan yang dilihat, walaupun harga variatif berbeda, seperti minyakgoreng bersubsidi yang ditetapkan pemerintah diharaga 14 ribu, tentu berbeda dengan harga non subsidi,

” Ini kembali lagi kepada konsumen mau konsumsi minyak goreng subsidi atau non subsid,” ujar Syarwani.

Untuk menjaga kestabilan harga, Syarwani meminta disprindagkop untuk rutin melakukan monitoring di lapangan.

” Kita menghimbau kepada para pedagang untuk tidak menjual dengan harga yang jauh di atas ketentuan,” tuntas Syarwani. 

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1

TERPOPULER

Gubernur Targetkan Jalan Malinau – Krayan Fungsional Tahun 2024

Borneo Indo Times.com KRAYAN, NUNUKAN – Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang meminta Jalan Malinau-Krayan bisa difungsikan pada tahun 2024. Tujuannya agar suplai sembako, bahan material bangunan dan bahan bakar minyak (BBM) ke Kecamatan Krayan bisa melalui jalur tersebut. “Saya berharap 2024 jalan ini bisa fungsional. Dengan fungsional itu kita bisa membantu masyarakat Krayan dalam…

Read More...

Peresmian Pelayaran Perdana KM. Gandha Nusantara 05 Oleh Gubernur Zainal, Pacu Pertumbuhan Ekonomi Daerah

Borneoindotimes.com BULUNGAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) dipimpin Gubernur Kaltara Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, secara simbolis melepas secara resmi pengoperasian pelayaran perdana KM. Gandha Nusantara 05 rute Ancam Bulungan – Tarakan di Dermaga Pelabuhan Feri Ancam, Desa Ardi Mulyo, Kecamatan Tanjung Palas Utara, Ahad (6/4).  Dalam acara peresmian turut hadir…

Read More...

Wagub Minta Perangkat Daerah Fokus pada 4 Hal

Borneo Indo Times.Com TANJUNG SELOR- Wakil Gubernur (wagub) Dr Yansen TP, M.Si membuka kegiatan Rapat Koordinasi Pengendalian Pelaksanaan Pembanguan Provinsi Kalimantan Utara, Kamis (26/7). Pada rakor yang digelar di Ruang Serbaguna Gedung Gadis ini bertujuan untuk melakukan evaluasi pencapaian kinerja pembangunan pemerintah provinsi yang meliputi capaian realisasi anggaran. Baik pada pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja…

Read More...

PJs Bupati Berau Hadiri Welcome Party Se Kalimantan Timur

Borneoindotimes.com TANJUNG REDEB,– Pjs Bupati Berau, Sufian Agus, menghadiri acara Welcome Party yang diselenggarakan oleh Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) se-Kalimantan Timur di Balai Mufakat, Tanjung Redeb, baru baru ini Acara ini dihadiri oleh berbagai pengurus FPK se-Kalimantan Timur, termasuk Ketua FPK Kalimantan Timur, Syaharie Jaang, serta para Ketua FPK dari masing-masing kabupaten/kota di Kalimantan Timur….

Read More...

Bupati Dan Wabup Ikuti Upacara HUT Kaltara

Borneo Indo Times.Com Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si dan Wakil Bupati (Wabup) Bulungan, Ingkong Ala, SE, M.Si mengikuti upacara peringatan HUT Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) ke 11 tahun 2023 yang dipimpin Gubernur Kaltara, Drs H Zainal Arifin Paliwang, SH, M.Hum di Lapangan Agathis, Tanjung Selor pada Rabu (25/10,/2023 ).   Bupati, Wabup bersama DPRD, Forkopimda…

Read More...