e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

Dkp Petakan Potensi Hilirasi Produk Perikanan

14 Agustus 2024 15:30
IMG-20240814-WA0000

Borneoindotimes.com

TANJUNG SELOR – Pemerintah Kalimantan Utara (Kaltara) melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) mengajak para pelaku usaha Usaha Kecil, Mikro dan Menengah (UMKM) dan nelayan dalam mendorong hilirisasi produk olahan perikanan yakni udang dan ikan bandeng.

Kepala DKP Kaltara, Rukhi Syayahdin melalui Penyusun Rencana Kelembagaan Pasar Hasil Perikanan, Anita Mayangsari menyampaikan bahwa Kaltara memiliki potensi yang sangat besar pada hilirisasi produk olahan perikanan. “Potensinya sangat besar mengingat selama ini permintaan dari pembeli atau _buyer_ adalah bahan baku dari kita, buyer yang minta bahan baku pasti akan mengelola bahan baku dan untuk dijual lagi ke buyer yang lain, artinya nilai jual udang dan ikan bandeng sangat tinggi,” katanya, Rabu (14/8).

Sebab selama ini Kaltara dengan produk olahan perikanannya selalu berbentuk bahan baku yang di jual kepasaran jadi harganya tidak terlalu tinggi.

“Dengan hilirisasi, produk tersebut kita olah jadi bahan setengah jadi atau bahan jadi itu siap dipasarkan. Sehingga memiliki nilai jual yang cukup tinggi,”terangnya.

Kaltara dikenal lumbung ikan bandeng Indonesia lantaran produksinya yang cukup tinggi. Sejauh ini, kata Anita, nilai jual yang cukup tinggi berasal dari Surabaya, Jawa Timur.

“Berarti orang – orang daerah sana sangat menyukai bandeng kita karena kualitas yang sangat baik dibanding dari daerah terdekatnya sendiri,”ujarnya.

Lebih lanjut ia menuturkan ikan bandeng di Kaltara juga memiliki kualitas yang cukup bagus dibanding daerah lain. Produk olahan perikanan di Kaltara sangat banyak dan beragam, tapi berdasarkan minat pasar dunia buyer lebih tertarik kepada produk – produk tertentu terutama bandeng dan udang.

Selain ke Surabaya, permintaan yang cukup tinggi juga datang dari Tawau, Malaysia. Ini juga termasuk produk hasil perikanan lainnya, seperti udang.

Baik, udang maupun ikan bandeng produk olahan dari Kaltara sudah cukup memenuhi kualitas ekspor. Sehingga yang dilakukan Pemerintah Provinsi Kaltara saat ini berupaya meningkat produk olahan perikanan yaitu dengan menarik investor.

“Kita tidak bisa mengelola sendiri, kita harus bekerja sama dengan orang lain untuk meningkatkan jual itu sendiri,” urainya.

Dalam mencapai tujuan hilirisasi tersebut pemerintah provinsi Kaltara gencar melakukan pembinaan kepala pelaku UMKM atau nelayan melalui pelatihan – pelatihan dengan mengundang narasumber dari luar untuk meningkatkan produk olahannya.

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

Utusan Kaltara Berangkat Pertengahan Juli

Borneo Indo Times.Com TANJUNG SELOR – Usai mengikuti rangkaian panjang seleksi pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) tingkat nasional se-Indonesia dan berbagai runtutan medikal check up (MCU) Kepala Bidang (Kabid) Pemuda, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltara Muhammad Mursid mengatakan telah ditetapkan oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) ada dua peserta paskibraka asal Bumi Benuanta yang…

Read More...

Koordinasi Koperasi Merah Putih: Langkah Pemkab Berau untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Borneoindotimes.com Tanjung Redeb, – Dalam rangka memperkuat ekonomi kerakyatan, Pemerintah Kabupaten Berau melalui Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan menggelar kegiatan Koordinasi Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih se-Kabupaten Berau di Balai Mufakat Tanjung Redeb pada Selasa (26/08/2025). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan peran koperasi sebagai penggerak ekonomi masyarakat dan mendorong kemandirian desa dan kelurahan. Pembukaan acara koordinasi ini…

Read More...

Walikota Tarakan Kunjungi Sekolah SD Pantai Amal

Borneoindotimes.com TARAKAN – Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., melakukan peninjauan langsung di SDN 045 dan jembatan di RT 11 Binalatung, Pantai Amal pada hari Selasa, 14 Mei 2024. Dalam kunjungannya, Pj. Wali Kota secara langsung memeriksa kondisi infrastruktur tersebut bersama dengan pihak terkait. Setelah meninjau, ia menyatakan komitmennya untuk mengambil langkah konkret…

Read More...

DPRD Kaltara Gelar Pansus LKPJ Gubernur

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Utara yang tergabung dalam Pansus Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur Kalimantan Utara Tahun Anggaran 2023, telah melaksanakan serangkaian kegiatan monitoring yang mengfokuskan pada pembangunan di Kabupaten Bulungan. Kegiatan ini, yang berlangsung dari tanggal 2-4 Mei 2024, menyoroti sejumlah proyek pembangunan yang berada di…

Read More...

Rapat Paripurna Penggati Antar Waktu DPRD

Borneo Indo Times.com KALTARA TANJUNG SELOR – Rakhmat Majid Gani dilantik sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Sisa Masa Jabatan 2019-2024 menggantikan Khaeruddin Arief Hidayat dari Partai Amanat Nasional (PAN) dalam Rapat Paripurna yang berlangsung di Kantor DPRD Provinsi Kalimantan Utara, Belum lama lama ini Dalam prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah ini, dipimpin langsung…

Read More...