e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

Gubernur Teken Kesepakatan Bersama Penanggulangan Bencana di Wilayah Kalimantan

10 Agustus 2024 02:55
92620505-2af2-4880-b245-08d682c3d614

Borneoindotimes.com

BALIKPAPAN – Gubernur Kalimantan Utara, DR. (H.C) H. Zainal A Paliwang, M.Hum, menghadiri Resiliensi Penanggulangan Bencana Wilayah Kalimantan, yang digelar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Timur.

Gubernur mengungkapkan menjadi bagian dalam proses penandatanganan naskah kesepakatan bersama antara pemerintah provinsi di wilayah Kalimantan, termasuk penandatangan kerja sama resiliensi wilayah Kalimantan yang dilakukan oleh Kepala BPBD se-Kalimantan.

Penjabat Gubernur Kaltim, Akmal Malik dalam sambutannya saat membuka acara mengingatkan potensi bencana secara umum adalah ancaman terhadap Indonesia secara keseluruhan.

“Kami mengingatkan potensi bencana yang terjadi di Pulau Kalimantan bisa menjadi ancaman terhadap Indonesia secara keseluruhan, karena saat ini IKN ada di Kaltim,” ujarnya di Ballroom Hotel Grand Senyiur Balikpapan, Selasa (6/8).

Menurutnya, spesifikasi bencana satu provinsi di Pulau Kalimantan berbeda dengan provinsi lainnya, seperti bencana banjir, kebakaran lahan dan hutan.

“Oleh karena itu betapa pentingnya kerjasama antar provinsi ini,” imbuhnya.

Maka dari itu, melalui penandatangan naskah kesepakatan ini membuat regulasi yang menjadi payung hukum bersama agar tidak menjadi temuan saat pelaksanaan anggaran dalam penanggulangan bencana yang terjadi.

Turut hadir mendampingi Gubernur Zainal, Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Kaltara, Taufik Hidayat, S.TP, M.Si, dan Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kaltara, H. Nur Ansar.

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

PWRI Diharap Berkontribusi Bagi Pembangunan Kaltara

Borneoindotimes.com TARAKAN – Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setprov Kalimantan Utara (Kaltara) H. Datu Iqro Ramadhan, S.Sos., M.Si., menghadiri acara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kota Tarakan, Rabu (24/7) pagi. Dengan mengusung tema Dengan Semangat Baru, PWRI Berdaya dan Bermartabat. Peringatan HUT PWRI ini dihadiri ratusan para Purnawirawan Aparatur…

Read More...

Gubernur Ajak Ormas dan Paguyuban Dukung Kamtibmas

Borneo Indo Times.Com TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Drs. H. Zainai A. Paliwang, S.H., M.Hum menghadiri Coffee Morning yang diselenggarakan Persekutuan Suku Asli Kalimantan (PUSAKA) DPW Kaltara, dengan tema Merajut Kebersamaan “Kaltara Dihati (Damai, Indah, Harmonis, Aman dan Inovatif). Kegiatan ini diselenggarakan di Warung Kopi Tiam dan turut hadir Ketua DPW Pusaka Kaltara, Agus…

Read More...

MTQ Se Kalimantan Utara Penutupan Di Tutup Oleh Bupati Tana Tidung

Borneoindotimes.com Tana Tidung – Penutupan Musabaqoh Tilawatil Qur’an IX Tingkat Provinsi Kalimantan Utara di Kabupaten Tana Tidung di tutup oleh Bupati Tana Tidung dalam hal ini, mewakili Gubernur Kalimantan Utara serta membacakan sambutan Gubernur Kalimantan Utara, yang mengatakan bahwa intisari dari pelaksanaan MTQ adalah untuk mensyiarkan agama islam di Kalimantan Utara dalam mencetak generasi-generasi qur’ani…

Read More...

Dinas Sosial Kota Tarakan Gelar Syukura Milad

Borneo Indo Times.com Kota Tarakan Kalimantan Utara Yaumul Milad Sekretaris Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Tarakan, Ibu Hj. Hadariniah, S.Sos, Barakallah Fii Umrik, Aamiin. (Senin, 12 Februari 2024). Mengatakan bahwa Tahun Ini Merupakan Syukuran Milad Terakhir Beliau Dalam Kedinasan dan Kebersamaan Bersama Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Tarakan. Mengingat Pertanggal 01 Maret 2024,…

Read More...

Semarakkan Festival Burung Berkicau

Borneo Indo Times.com Bulungan Kalimantan Utara – Penutupan Lomba dan Festival Burung Berkicau menyemarakkan Hari Jadi Kota Tanjung Selor ke 233 dan Kabupaten Bulungan ke 63 tahun 2023 berlangsung di Jl Gelatik, Tanjung Selor pada Minggu (15/10 /2023). Kegiatan turut dihadiri Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si yang menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas kegiatan yang…

Read More...