e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

Bantuan PKH Beri Dampak Positif

23 Juli 2024 21:58
cc0d61ba-aead-4b6f-83b6-3b1ddcc1702d

Borneoindotimes.com

TANJUNG SELOR – Kepala Bidang Penanganan Fakir Miskin, H. Arminsyah, S.Sos, M.HP mengungkapkan bantuan Program keluarga Harapan (PKH) memberikan dampak positif bagi pemenuhan pendidikan bagi anak-anak. Di samping itu juga berdampak untuk pemenuhan kesehatan ibu hamil.

“PKH mempromosikan perubahan sosial melalui perubahan perilaku yang memenuhi prasyarat kesehatan dan pendidikan bagi anak-anak dan ibu hamil atau ibu menyusui untuk pencairan bantuan, serta mengfasilitasi sesi family development session (fds) yang diantaranya berfokus mempromosikan pengelolaan keuangan rumah tangga yang lebih baik, praktik pengasuhan, perilaku kesehatan,” jelasnya belum lama ini.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa Presiden Joko Widodo telah menandatangani Perpres Nomor 72 tahun 2021 di mana peraturan ini merupakan wujud komitmen pemerintah mempercepat target penurunan stunting menjadi 14 persen pada tahun 2024.

Salah satunya melalui upaya Bimbingan Pemantapan yang bertujuan membekali para pendamping melaksanakan tugas di lapangan dan memperlengkapi pengetahuan pendaping tentang pusat data dan informasi PKH.

Selain itu, pendamping akan dibekali untuk menghadapi PKH yang taraf ekonominya rendah. Harapannya melalui kegiatan ini, pendamping mampu memperhatikan norma-norma yang berlaku di tempat kerjanya.

Pendamping ini adalah ujung tombak pemerintah mengentaskan kemiskinan di Kaltara. Keberadaan serta peran pendamping sosial sangat penting dan bernilai strategi.

“Oleh karena itu, saya minta kepada para pendamping sosial agar dapat terus mendorong pemberdayaan menjadi gerakan sosial guna mempercepat penerima manfaat, agar lebih berdaya dan mandiri secara sosial ekonomi. Mari kita terus tingkatkan kompetensi yang mumpuni agar dapat terus membangun kerjasama dan koordinasi yang baik dengan pemerintah,” pungkasnya.

Untuk diketahui peserta kegiatan ini dari Pendamping Program Keluarga Harapan se-Kaltara, koordinator kab.kota, koordinator wilayah Kaltara.

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

Bertolak ke Aceh-Sumut, Sekprov Sampaikan Pesan Untuk Kontingen Kaltara

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Sekretaris Daerah (Sekretaris Daerah) Sekretariat Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) mewakili Gubernur Kaltara Dr. H. Zainal A. Paliwang, SH., M.Hum., menghadiri acara Pelepasan Kontingen Kaltara Dalam PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024 di Ruang Serbaguna Gedung Gadis, Senin (26/8). Turut hadir dalam acara pelepasan ini, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltara H….

Read More...

HUT Bhayangkara Ke-79, Gubernur Harapkan Sinergitas

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 dilaksanakan di halaman Markas Komando Polda Kaltara, Selasa (1/7) pagi.   Dalam kesempatan ini, Gubernur Zainal berharap agar Polri dapat terus memperkuat sinergi dengan berbagai pihak termasuk pemerintah daerah dalam menjaga…

Read More...

Hadiri Pembukaan World Hydropower Congress 2023, Gubernur Dukungan Penuh Pembangunan PLTA Mentarang

Borneo Indo Times.Com BALI-Gubernur Kalimantan Utara, Drs H Zainal A Paliwang menghadiri World Hydropower Congress 2023 yang digelar di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Kabupaten Badung, Provinsi Bali, Selasa (31/10). Kehadiran Gubernur merupakan bentuk dukungan serius proyek Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Mentarang Induk di Kabupaten Malinau yang dikelola PT Kayan Hydropower Nusantara (KHN)…

Read More...

Ciptakan Layanan Publik yang Baik, BKD Kaltara Mulai Lakukan Penilaian Kinerja Aparatur

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Sebagai upaya peningkatan kinerja Aparatur Negeri Sipil (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara). Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltara melakukan penilaian kinerja perangkat daerah dan individu ASN di lingkungan Pemprov. Perhitungan nilai kinerja ASN ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan BKD Provinsi Kaltara untuk mengetahui kapasitas standar kinerja…

Read More...

Bapenda Kaltara Tingkatkan Efektivitas Penerimaan Retribusi Daerah

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Dalam upaya mengoptimalkan pencapaian pendapatan daerah, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Kalimantan Utara mengadakan Rapat Evaluasi dan Rekonsiliasi Penerimaan Retribusi Daerah untuk periode Triwulan II Tahun Anggaran 2024. Acara ini dilangsungkan di Ruang Rapat Intimung pada Kamis, (4/7). Rapat tersebut dibuka oleh Asisten Bidang Administrasi Umum Provinsi Kalimantan Utara, Pollymaart Sijabat,…

Read More...