Screenshot (10)

Pemerintah Dukung Upaya Ketertiban Berlalu Lintas

16 July 2024 11:24
780d9daf-cb5e-418e-935d-a67f18976a2d

Borneoindotimes.com

TANJUNG SELOR – Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, H. Datu Iqro Ramadhan, S.Sos., M.Si menghadiri Apel Gelar Pasukan yang diselenggarakan Kepolisian Daerah (Polda) Kaltara, Senin (15/7).

Hadir dalam apel ini unsur forkopimda provinsi dan Kabupaten Bulungan, Dinas Kesehatan Provinsi Kaltara, Dinas Perhubungan Kaltara, BPBD Kaltara, Jasa Raharja Kaltara.

Gelar pasukan ini dalam rangka Operasi Pantau Kayan tahun 2024 dan pelaksanaannya selama 14 hari, terhitung tanggal 15-28 Juli 2024. dan akan digelar serentak di wilayah hukum Polda Kaltara.

Operasi yang akan digelar serentak di seluruh wilayah hukum Polda Katara ini bertujuan untuk menurunkan angka pelanggaan dan angka kecelakaan serta meingkatkan disiplin masyarakat berlalu lintas.

Selain itu, apel ini juga digelar untuk mengetahui kesiapan personil maupun sarana pendukung lainnya sehingga saat operasi berjalan akan optimal sesuai dengan tujuan dan sasaran yang ditetapkan.

Datu Iqro selaku perwakilan pemerintah daerah mengatakan mendukung penuh upaya yang dilakukan oleh Polda Kaltara. Baginya hal ini merupakan bentuk komitmen aparat menjaga stabilitas dan ketertiban di Bumi Benuanta, khususnya pada pelayanan kepada masyarakat.

“Hari ini kita sudah mengikuti Apel Gelar Pasukan. Intinya kita (pemerintah,red) akan selalu mendukung upaya Polda Kaltara untuk menggelar operasi Kayan ini, untuk ketertiban berkendara khususnya,”tuntasnya.

BERITA TERKAIT

bnn1
IMG-20231107-WA0008
IMG-20231024-WA0002
20230912_230527
20230912_230546
Screenshot 2023-09-14 192249
Screenshot 2023-09-14 115634
IMG-20230911-WA0009
IMG-20230911-WA0008
IMG-20230907-WA0008
IMG-20230907-WA0005
IMG-20230907-WA0007
IMG-20230905-WA0011
IMG-20230905-WA0002
IMG-20230905-WA0003
IMG-20230902-WA0004
IMG-20230901-WA0002
IMG-20230830-WA0001
IMG-20230830-WA0002
IMG-20230827-WA0018
IMG-20230827-WA0019
IMG-20230826-WA0001
IMG-20230824-WA0007
IMG-20230823-WA0007
IMG-20230821-WA0003
IMG-20230818-WA0006
0f8dc469-de22-462e-938a-87c13da791c2
IMG-20230815-WA0005
20230814_184350
IMG-20230812-WA0001
IMG-20230810-WA0012
IMG-20230809-WA0018
IMG-20230808-WA0006
IMG-20230806-WA0010
IMG-20230805-WA0002
IMG-20230804-WA0004
IMG-20230803-WA0000
a3198209615742a4947e0b653ed8b584
IMG-20230801-WA0000
IMG-20230728-WA0020
ab534fd9-83b9-4c02-b61a-423b56782ab5
IMG-20230723-WA0000
IMG-20230722-WA0001

TERPOPULER

Gubernur Perkenalkan Kaltara FC, Bakal Jadi Kebanggaan Masyarakat Kaltara

Borneo Indo Times.com TANJUNG SELOR – Pada pelaksanaan acara ramah tamah Hari Jadi Provinsi Kalimantan Utara ke 11, Gubernur Kaltara, Drs H Zainal A Paliwang SH, M.Hum memperkenalkan tim sepak bola Kaltara FC yang berlaga di Liga II, Selasa (24/10) malam. Gubernur mengatakan kehadiran tim sepak bola Kaltara FC diharapkan dapat menjadi sarana untuk mempromosikan…

Read More...

Isu Banjir Perbatasan Jadi Pembahasan Prioritas Sosek Malindo

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Isu bencana banjir yang kerap menimpa wilayah perbatasan bakal menjadi salah satu bahasan penting dari usulan yang akan disampaikan pada Forum Sosial Ekonomi Malaysia Indonesia (Sosek Malindo) tahun 2024. Hal ini disampaikan Sekretarsi Badan Pengelola Perbatasan (BPPD) Kaltara, H. Abdul Jalil S, S.Sos, M.AP pada pembahasan Kelompok Kertas Kerja (KK) 3…

Read More...

Wujudkan Harapan Masyarakat, Pemprov Hadirkan Laboratorium Kateterisasi Jantung di RSUD dr. H Jusuf SK

Borneoindotimes.com TARAKAN – Keseriusan pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat semakin nyata. Salah satunya adalah kehadiran pelayanan tindakan kateterisasi jantung di RSUD dr. Jusuf SK. Gubernur Dr. (H.C). H. Zainal Arifin Paliwang, M.Hum hadir meresmikan langsung laboratorium kateterisasi jantung dan pembuluh darah atau yang biasa disebut Catheterization Laboratory (Cath Lab, red)…

Read More...

Inflasi Bulan Juni 2,91 Persen

Borneo Indo Times.Com TANJUNG SELOR – Inflasi Kalimantan Utara pada bulan Juni berada di angka 2,91 persen. Angka ini berdasarkan jika dibandingkan pada Juni tahun lalu (year on year) turun 2 persen. Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kalimantan Utara, Dr H Suriansyah, M.AP mengungkapkan, inflasi Kaltara justru terjaga saat ini. “Artinya, harus tetap stabil, kita harus menjaga…

Read More...

Kota Tarakan Gelar Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah

Borneo Indo Times.com Kota Tarakan – Kalimantan Utara – Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Tarakan, Arbain, S.E., M.A.P, Menghadiri Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah Dengan Kementerian Dalam Negeri Melalui Aplikasi Zoom Meeting, Pada Rabu (07/02/2024) Di Ruang Kerja Sekretaris Daerah Kota Tarakan. Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang merupakan amanat Presiden Republik Indonesia…

Read More...