BANNER

Forkopimda se-Kaltara Pastikan Kelancaran Pemilu Serentak 2024

13 February 2024 15:34
IMG-20240213-WA0008

Borneo Indo Times.com

Bulungan Kalimantan Utara – Wakil Bupati (Wabup) Bulungan, Ingkong Ala, SE, M.Si mengikuti rapat koordinasi (rakor) Forum Komunikasi PImpinan Daerah (Forkopimda) se-Kalimantan Utara (Kaltara) yang dibuka langsung Gubernur Kaltara, Drs H Zainal Arifin Paliwang, SH, M.Hum pada Senin (12/2) di Kayan Hall Hotel Tarakan Plaza. Rakor bertujuan menyampaikan kendala maupun permasalahan yang masih dihadapi di lapangan untuk segera dicarikan solusinya agar Pemilu Serentak 2024 di kabupaten kota se-Kaltara berjalan lancar dan aman.

Rakor diikuti para kepala daerah kabupaten kota se-Kaltara, DPRD, TNI, Polri, Kejaksaan, Pengadilan Negeri, KPU dan Bawaslu kabupaten kota se-Kaltara dengan moderator Sekretaris Provinsi (Sekprov), Dr H Suriansyah, MAP. Selain memastikan kelancaran distribusi kotak suara dan surat suara, rakor juga diisi penyampaian sejumlah tantangan antara lain pemilih yang belum 17 tahun tapi sudah menikah serta pemilih yang kebetulan berada di rumah sakit pada hari pemungutan suara.

Gubernur dalam sambutan dan arahannya mengungkapkan, Pemprov Kaltara melalui Dinas Kesehatan juga akan mendistribusikan multivitamin kepada segenap petugas di Tempat Pemungutan Suara (TP) untuk menjaga agar jangan sampai ada petugas yang kelelahan, sakit bahkan hingga meninggal.

Gubernur mengingatkan, Pemilu Serentak 2024 meliputi pemilihan Presiden dan Wakil Presiden. DPD DPR serta DPRD provinsi dan kabupaten kota pada 14 Februari kemudian pemilihan kepala daerah Gubernur, Walikota dan Bupati pada November 2024. Kelancaran dan keamanan menjadi hal mutlak untuk menjaga posisi Kaltara sebagai provinsi perbatasan teraman kedua di Indonesia.

Diingatkan pula, salah satu indikator kesuksesan Pemilu yaitu seberapa banyak warga pemilih menyalurkan hak pilihnya sehingga segenap pemilih di Kaltara diimbau untuk memberikan suaranya di TPS pada 14 Februari 2024. Kemudian perbedaan pilihan dalam Pemilu merupakan hal yang biasa dalam proses demokrasi sehingga jangan sampai menimbulkan perpecahan di masyarakat. 

BERITA TERKAIT

bnn1
IMG-20231107-WA0008
IMG-20231024-WA0002
20230912_230527
20230912_230546
Screenshot 2023-09-14 192249
Screenshot 2023-09-14 115634
IMG-20230911-WA0009
IMG-20230911-WA0008
IMG-20230907-WA0008
IMG-20230907-WA0005
IMG-20230907-WA0007
IMG-20230905-WA0011
IMG-20230905-WA0002
IMG-20230905-WA0003
IMG-20230902-WA0004
IMG-20230901-WA0002
IMG-20230830-WA0001
IMG-20230830-WA0002
IMG-20230827-WA0018
IMG-20230827-WA0019
IMG-20230826-WA0001
IMG-20230824-WA0007
IMG-20230823-WA0007
IMG-20230821-WA0003
IMG-20230818-WA0006
0f8dc469-de22-462e-938a-87c13da791c2
IMG-20230815-WA0005
20230814_184350
IMG-20230812-WA0001
IMG-20230810-WA0012
IMG-20230809-WA0018
IMG-20230808-WA0006
IMG-20230806-WA0010
IMG-20230805-WA0002
IMG-20230804-WA0004
IMG-20230803-WA0000
a3198209615742a4947e0b653ed8b584
IMG-20230801-WA0000
IMG-20230728-WA0020
ab534fd9-83b9-4c02-b61a-423b56782ab5
IMG-20230723-WA0000
IMG-20230722-WA0001

TERPOPULER

Resmikan Gedung SMKN 1 Bunyu, Wujud Komitmen Pemprov Kaltara Pada Dunia Pendidikan

Borneoindotimes.com BULUNGAN – Salah satu agenda dalam rangkaian kunjungan kerja Gubernur Kaltara adalah meresmikan Gedung Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Bunyu. Gubernur Kaltara, Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H, M.Hum tampak terlihat membubuhkan tanda tangan pada prasasti Gedung Sekolah yang diresmikan. Penandatanganan disaksikan oleh seluruh masyarkat Kecamatan Bunyu yang hadir. Menurut Gubernur, diresmikannya Gedung…

Read More...

Pacu Pemekaran DOB Tanjung Selor

TANJUNG SELOR – Mewakili Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Wakil Gubernur Dr. Yansen TP, M.Si menghadiri sekaligus membuka Seminar Spesial “Percepatan Pemekaran Daerah Otonomi Baru Tanjung Selor” di Ruang Serbaguna Lantai I, Gedung Gabungan Dinas, Provinsi Kaltara. Sebagai salah satu bagian pelopor yang paham tentang situasional pemekaran Kaltara, dalam kesempatan itu, Yansen TP turut menjadi narasumber…

Read More...

Gubernur Zainal Paliwang Hadiri Pengukuhan Kepala Perwakilan BI Kaltara

Borneo Indo Times.Com TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Drs. H. Zainal A Paliwang, SH., M.Hum menghadiri upacara pengukuhan Wahyu Indra Sukma sebagai Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kaltara di Kota Tarakan, Jumat (7/7/2023). Bank Indonesia (BI) secara resmi telah menyerahkan jabatan Kepala Perwakilan BI Kaltara kepada Wahyu Indra Sukma, yang sebelumnya menjabat Performance…

Read More...

Seminar Hari Anti Korupsi, Milenial Kaltara Lawan Korupsi

TANJUNG SELOR – Dalam hal meningkatan kesadaran dan menghindari segala bentuk tindakan korupsi, Tribun Kaltara bersama PT Pertamina Hulu Indonesia (PHI) menggelar “Seminar Nasional Milenial Melawan Korupsi”.Mewakili Gubernur Kaltara, seminar dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltara Teguh Henri Sutanto, Rabu (12/1/23), di Ruang Serbaguna Gedung Dinas (Gadis), Pemprov Kaltara.   Seminar Anti…

Read More...

Pj Walikota Tarakan Menghadiri Acara Penyerahan Piagam

Borneoindotimes.com Tarakan – Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., menghadiri acara Penyerahan Piagam Penghargaan kepada Anggota Korpri Kota Tarakan yang memasuki Masa Purnatugas Bhakti. Acara ini dilaksanakan di Ruang Imbaya Pemkot Tarakan pada Rabu, 22 Mei 2024. Sebanyak 21 anggota Korpri yang memasuki masa purnatugas menerima piagam penghargaan dalam acara ini. Pj. Wali…

Read More...