e8ae1aeb-55e3-4569-b1ec-3edd667dc595

Bersama 7 Kepala Daerah, Gubernur Kaltara Raih Penghargaan Rencana Aksi Daerah Pembangunan Kepemudaan

23 Agustus 2023 14:43
IMG-20230823-WA0019

Borneo Indo Times.com

JAKARTA – Pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) menggelar acara Penganugerahan Rencana Aksi Daerah Pembangunan Kepemudaan. Acara tersebut dilangsungkan di Wisma Menpora, Jalan Gerbang Pemuda No. 3 Senayan, Jakarta Rabu (23/8/2023).

Menpora Dito Ariotedjo memberikan penghargaan kepada 8 (delapan) kepala daerah yang telah selesai menyusun Rencana Aksi Daerah (RAD) Pelayanan Kepemudaan.

Adapun delapan kepala daerah yang menerima penghargaan itu antara lain. Yakni, Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Zainal Arifin Paliwang, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, Gubernur Riau Syamsuar, Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Sahbirin Noor, Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi, Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura, Bupati Kotabaru Sayed Jafar Al-Idrus, dan Bupati Bengkalis Kasmarni.

Menpora Dito mengapresiasi para kepala daerah tersebut. Ia berharap penghargaan dari pihaknya menjadi motivasi dan pemicu kepala daerah lain segera menyelesaikan rencana aksi daerah untuk layanan kepemudaan.

“Jadi Kemenpora mengapresiasi hal ini di mana ini menjadikan motivasi dan kita berharap menjadi pemicu segala kepala daerah provinsi, bupati, wali kota, untuk mencontoh delapan pemda yang sudah berkomitmen menyelenggarakan program-program dan juga keterlibatan kepemudaan di daerahnya,” ujarnya.

“Dan tadi saya sampaikan delapan daerah ini juga sudah melakukan sebelum surat edaran Kemendagri tanggal 18 Agustus,” ungkapnya.

Menpora Dito juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Dalam Negeri. Ia menyebutkan bahwa Kemendagri telah merilis surat edaran yang menjadi dasar bagi pemerintah daerah dalam mengalokasikan anggaran untuk kegiatan olahraga dan kepemudaan.

Sementara saat ditemui usai acara, Gubernur Kaltara Zainal Arifin Paliwang mengungkapkan bahwa acara tersebut dilaksanakan sebagai langkah konkret dalam mendukung pembangunan kepemudaan yang berkelanjutan.

Ia mengatakan bahwa pemuda adalah aset berharga bagi negara, dan melalui program-program berfokus pada pembinaan pemuda, Provinsi Kaltara akan semakin siap menghadapi masa depan.

“Terima kasih atas penghargaan ini, dan kami akan berkomitmen untuk terus memberikan perhatian serius terhadap pengembangan potensi pemuda di Provinsi Kaltara,” tutup Gubernur. 

TAGS :

BERITA TERKAIT

bnn1
iklan Pemprov kaltara

TERPOPULER

Peluncuran Produk Kakao dari Desa Antutan dan Pejalin

BORNEO INDO TIMES.COM Bulungan – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si meluncurkan produk olahan kakao serta peningkatan pendampingan sertifikasi produk (Gass Pro Tenguyun) UMKM di Desa Antutan dan Desa Pejalin, Kecamatan Tanjung Palas pada Rabu (22/5). Diketahui, perkebunan kakao di wilayah tersebut telah dimulai sejak 2022. Produk olahan kakao yang diluncurkan berupa Coklat dan serbuk Coklat…

Read More...

54 Peserta Ikut Seleksi JPT Pratama, Lanjut ke Tahap Penulisan Makalah

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Rangkaian Seleksi Terbuka (Selter) Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) tahun 2024 terus berlanjut. Sebanyak 54 peserta mengikuti tahap penulisan dan penyampaian makalah di ruang rapat Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltara, lantai 4, Kantor Gubernur Kaltara, Jumat (16/8/2024). Pelaksana tugas (Plt) Kepala BKD Kaltara,…

Read More...

Musik Alam Fest 2023, Agenda Rutin Kemenparekraf RI

Borneo Indo Times.Com Bulungan Kalimantan Utara – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si menyampaikan apresiasi atas dilaksanakannya kegiatan Musik Alam Fest 2023 di Kebun Raya Bundahayati di Tanjung Selor yang telah menjadi calendar of even Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI regional Kalimantan. Kegiatan yang mengusung tajuk “Kolaboraksi” digagas oleh Aliansi Komunitas Kalimantan Utara di…

Read More...

SMSI Kaltara Kecam Pengrusakan Kantor Korkal, Ancaman Serius Perusahaan Pers

Borneoindotimes.com TANJUNG SELOR – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kalimantan Utara (Kaltara) mengecam tindakan pengrusakan kantor koran Kaltara di Tanjung Selor, Bulungan pada Selasa (12/8/2025) pukul 03.00 WITA dini hari. Ketua SMSI Kaltara, Victor Ratu menilai tindakan tersebut sebagai bentuk intoleransi dan ancaman terhadap kebebasan pers. “SMSI Kaltara meminta kepada pihak berwajib untuk mengusut tuntas…

Read More...

Hari Pahlawan Momen Refleksi Memperkuat Semangat Nasionalisme Di Kalangan Generasi Muda

Borneoindotimes.com BERAU, – Peringatan Hari Pahlawan digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau, di halaman Kantor Bupati Berau, Minggu (10/11/2024). Rangkaian Hari Pahlawan ini dimulai dengan upacara bendera dan dilanjutkan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Wijaya di Jalan Sultan Agung. Tema yang diusung dalam peringatan Hari Pahlawan 2024 ini adalah ‘Teladani Pahlawanmu dan Juga Cintai Negerimu’….

Read More...