IMG-20230108-WA00351-1

Jelang Idul Fitri, Gubernur Sidak Ke Pasar Induk Tanjung Selor

21 April 2023 10:56
20230421_185040

 

Borneo Indo Time.com – Tanjung Selor

Guna memastikan ketersediaan stok bahan pokok dan pangan aman sehari menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah (H) atau Lebaran 2023, Gubernur Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) Drs. H. Zainal A Paliwang, S.H., M.Hum melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke kawasan Pasar Induk Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Jumat (21/4/2023).

Didampingi Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop) Kalimantan Utara, Hasriyani dan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kaltara Hari Rudiyono, Gubernur Zainal memantau harga-harga kebutuhan pokok yang biasanya banyak dibeli masyarakat mendekati libur lebaran.

“Alhamdulillah untuk harga masih terkendali, meskipun beberapa ada yang alami kenaikan, namun masih terjangkau. Misal cabe, berada pada kisaran harga Rp 70-75 ribu, daging sapi Rp 170 ribu, dan daging ayam Rp 45-50 ribu per kilogramnya,” ujarnya.

Gubernur menyampaikan, pada dasarnya menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri yang tinggal 1 hari lagi, Pemprov Kaltara ingin memastikan stok ketersedian bahan pangan dalam kondisi yang aman. Ia juga berpesan, untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan ditengah perbedaan yang ada.

“Mari kita rayakan Hari Kemenangan 1 Syawal 1444 Hijriyah, Sabtu (22/4/2023) dengan rasa nyaman, damai dengan selalu menjaga kerukunan antar umat beragama,” tandasnya.

TAGS :

BERITA TERKAIT

Marhaban yaa Ramadhan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1444 H 2023 Semoga Ramadhan Tahun ini membawa suka cita, Kesehatan, dan kemakmuran bagi kita semua. (13)
Marhaban yaa Ramadhan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1444 H 2023 Semoga Ramadhan Tahun ini membawa suka cita, Kesehatan, dan kemakmuran bagi kita semua. (22)
DINAS KESEHATAN
20
IKLAN UCAPAN HARI LAHIR PANCASILA2023
BNDAR UDARA KALIMARAU
PUPR PERKIM

TERPOPULER

Perusahan Kaltim Diamond Coal Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis

Borneo Indo Times.Com  Tanjung Redeb Perusahan PT Kaltim Diamond Coal menggelar kegiatan Sosial. Puluhan warga penerima jasa konsultasi kesehatan dan pengobatan gratis, masyarakat gunung panjang sekitar lingkar tambang sangat antusias menunggu antrean pemeriksaan oleh tim dokter perusahaan, yang dilaksanalan dipondopo kelurahan gunung panjang minggu (4/6/2023) Berstatus sebagai mitra kerja PT Berau Coal, Divisi Eksternal PT…

Read More...

PERINDO Berau ,Bukan Janji Tapi Bukti Berikan Warna Baru di Pileg 2024

Borneo Indo Times.com TANJUNG REDEB,- sekitar pukul 10.00 wita, Partai Perindo mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) nya pada Sabtu (14/5/2023) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dijalan haji isa 1 , Kecamatan Tanjung Redeb, Kabupaten Berau. Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo Berau, Agus Uriansyah menyebutkan , semua berkas persyaratan telah diterima oleh KPU Berau,dan…

Read More...

Buka Workshop Literasi, Gubernur Minta Jemput Bola Tekan Buta Aksara hingga Posisi Kaltara Untuk Ibukota Negara

Tarakan- Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., membuka workshop menulis dan lomba penulisan essay dengan tema “Membangun Peradaban dengan Literasi” bertempat di Aula, Lantai 4 Sekolah Menengah Atas Negeri (SMA) Negeri 1 Kota Tarakan, Senin (16/1/23). “Saya apresiasi dan mendukung terselenggaranya kegiatan ini. Ini merupakan salah satu cara membangun budaya…

Read More...

DINAIKKAN : Pemprov Kaltara memastikan kenaikan insentif guru se-Kaltara

Insentif Guru Dipastikan Naik, Tahun Ini Pemprov Alokasikan Rp 100 M TANJUNG SELOR – Kabar menggembirakan bagi Guru se-Kaltara. Pasalnya, Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara bakal menaikan insentif guru untuk tahun anggaran 2023. Hal ini berdasarkan keputusan Gubernur Kaltara nomor 188.44/K.6/2023 mengenai alokasi 5 bantuan anggaran 2023 keuangan khusus penyuluh pertanian, perikanan, pendidik dan tenaga kependidikan…

Read More...

Pembukaan Acara Rembuk Stunting Tingkat Kota Tarakan

Borneo indo times.com – Tarakan Wali Kota Tarakan, dr. Khairul, M. Kes., menghadiri acara dan membuka Rembuk Stunting Tingkat Kota Tarakan di Gedung Serbaguna Pemkot Tarakan pada Kamis (27/3/2023). Beberapa informasi penting diperoleh dalam rembuk stunting ini. Menurut Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) tahun 2022, kasus stunting secara nasional telah menurun dari 24,4% di tahun…

Read More...