Borneo Indo Times.Com
TANA TIDUNG – Bupati Kabupaten Tana Tidung Ibrahim Ali melepas secara resmi kontingen Kabupaten Tana Tidung mengikuti kegiatan keterampilan dan pentas seni pendidikan agama Islam (PAI) tingkat Provinsi Kalimantan Utara tahun 2023. (20/7/2023)
Hadir dalam kesempatan ini ikut Asisten 1, Kepala OPD, Kepala Kemenag Kabupaten Tana Tidung, dan para peserta, pembina dan official pentas PAI Kabupaten Tana Tidung.
Bupati Tana Tidung dalam sambutannya, menyampaikan selamat berlomba kepada seluruh peserta dan panitia kontingen Kabupaten Tana Tidung dalam mengikuti pekan keterampilan dan pentas seni PAI Provinsi Kalimantan Utara di Tarakan.
Penyelenggaraan PAI ini merupakan sebuah ajang kegiatan ekstrakurikuler PAI yang secara berkala diselenggarakan pada jenjang PAUD, TK, SD, SMP hingga SMA mulai dari tingkat Sekolah, Kecamatan, Kabupaten/Kota, Provinsi hingga Nasional.
“Semoga kegiatan ini tidak hanya menjadi seremonial saja tetapi kita jadikan agenda tahunan di Kabupaten Tidung, sehingga ada pembinaan yang lebih serius dan berkelanjutan kepada anak peserta didik kita untuk mendapatkan pelatihan dan pembinaan yang berkualitas, sehingga Upun Taka dapat meraih juara di Provinsi hingga Nasional,” pesannya.
Dalam kesempatan ini, Bupati berpesan kepada seluruh peserta untuk terus semangat dan menjaga kesehatan selama perlombaan dan semoga mendapatkan hasil yang terbaik.